KPU Bone Bolango

Rakor KPU Bonebol Bahas Masukan Masyarakat dan Data Ganda Pemilih

PROSESNEWS.ID – Bertempat di UTC Damhill, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Bone Bolango menyelenggarakan Rapat Koordinasi (Rakor) Analisa Data Ganda serta Masukan dan Tanggapan Masyarakat terkait Daftar Pemilih Sementara Hasil Perbaikan (DPSHP) pada Kamis (5/9/2024).

Kegiatan ini juga membahas persiapan rekapitulasi DPSHP untuk Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur, serta Bupati dan Wakil Bupati tahun 2024.

Plh Ketua KPU Kabupaten Bone Bolango, Shaqti Qhalbudien Yusuf, dalam sambutannya menegaskan pentingnya memperhatikan kelengkapan administratif dalam proses penyusunan daftar pemilih.

Shaqti juga menyampaikan bahwa pada 27-29 Agustus 2024, KPU Kabupaten Bone Bolango telah menerima empat pendaftar bakal pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati.

Setelah pendaftaran, pasangan calon tersebut menjalani pemeriksaan kesehatan di RSUD Toto oleh tim dokter yang telah ditunjuk.

Acara Rakor dipandu oleh Kadiv Perencanaan Data dan Informasi, Adnan A. Berahim, dan dihadiri oleh Kadis Dukcapil, Bawaslu Bone Bolango, serta PPK dan PPS dari seluruh wilayah Bone Bolango yang membidangi data pemilih.

Kegiatan ini diharapkan dapat memastikan akurasi data pemilih dan menjaga integritas proses pemilihan mendatang.

Recent Posts

Pasangan DEWA Tarik Ribuan Simpatisan di Kecamatan Tibawa

PROSESNEWS.ID – Deklarasi pasangan calon bupati dan wakil bupati Hendra Hemeto dan Wasito Sumawiyono, yang…

1 hari ago

Roni Adnan Siap Tingkatkan Kesejahteraan Imam dan Guru Ngaji

PROSESNEWS.ID – Pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati, Roni Adnan, mendapatkan sambutan meriah dari ratusan…

2 hari ago

Dua Bapaslon Pilkada Boalemo Terima Catatan SK Pengunduran Diri, Tiga Lainnya Lolos

PROSESNEWS.ID – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Boalemo resmi mengumumkan hasil penelitian perbaikan administrasi bakal pasangan…

2 hari ago

KPU Kabgor Akan Rekrut 4.900 Anggota KPPS, Berikut Syaratnya

PROSESNEWS.ID - Anggota Komisi KPU Kabupaten Gorontalo, Sowan Dehi, mengungkapkan syarat-syarat penting dalam tahapan perekrutan…

2 hari ago

KPU Gorontalo Gelar Rakor Persiapan KPPS Menuju Pilkada

PROSESNEWS.ID – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Gorontalo mengadakan Rapat Koordinasi (Rakor) pada Sabtu, 14…

2 hari ago

Forkopimda Kabgor Pastikan Tidak Ada Izin untuk Trans Queen Gorontalo

PROSESNEWS.ID - Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kabupaten Gorontalo memastikan tidak ada izin yang dikeluarkan…

3 hari ago