Gorontalo

Sebanyak 100 Mahasiswa Poltekgo Dapat Beasiswa Arief Gobel

PROSESNEWS.ID — Muhamad Arief Rachmad Gobel telah memberikan beasiswa kepada 100 mahasiswa Kampus Technopreneur Politeknik Gorontalo (Poltekgo). Keputusan ini didasarkan pada potensi dan semangat tinggi yang terlihat pada para mahasiswa Poltekgo.

Arief Gobel, dalam wawancara dengan awak media pada Sabtu (18/11/2023), menyampaikan keyakinannya terhadap potensi mahasiswa Politeknik Gorontalo. Ia berharap, bantuan beasiswa ini akan mendorong semangat berkarya para mahasiswa di masa mendatang.

Arief Gobel menekankan, pemberian beasiswa tidak dilakukan secara sembarangan, melainkan melalui proses evaluasi yang mempertimbangkan kemampuan mahasiswa.

“Kami masih akan melihat kemampuan dari mahasiswa, jika bagus berarti dia pantas mendapatkan beasiswa tersebut,” ujarnya.

Dalam kesempatan yang sama, Direktur Politeknik Gorontalo, Nirmala Afrianti Sahi menjelaskan, besaran beasiswa akan disesuaikan dengan Standar Sumbangan Pembinaan Pendidikan (SPP) mahasiswa. Dengan rata-rata SPP sebesar Rp900 ribu, beasiswa ini akan memberikan kontribusi sekitar Rp200 juta.

“Prioritas penerima beasiswa adalah mahasiswa atau mahasiswi yang terus-menerus menunjukkan semangat berkarya, yang dapat dibuktikan melalui karya nyata yang telah mereka hasilkan,” ungkap Nirmala.

Pemberian beasiswa ini tidak hanya menjadi satu kali acara, melainkan akan terus berlanjut dan bertambah. Pengumuman penerimaan beasiswa ini dilakukan dalam rangkaian acara “Temu dan Sapa Muhamad Arief Rachmad Gobel bersama Mahasiswa Kampus Technopreneur Politeknik Gorontalo,” yang turut dihadiri oleh ayah Muhamad Arief Rachmad Gobel, Wakil Ketua DPR RI Rachmad Gobel, serta keluarga besar Panasonic.

Recent Posts

Atlet Sepak Takraw UNG, Sukses Raih Emas di Asean University Games 2024

PROSESNEWS.ID – Jelki Ladada, atlet sepak takraw dari Universitas Negeri Gorontalo (UNG), berhasil mengukir prestasi…

9 jam ago

Sidak HP ASN Pemkab Gorontalo untuk Antisipasi Aktivitas Judol dan Pinjol

PROSESNEWS.ID - Pemerintah Kabupaten Gorontalo, melalui Asisten Administrasi Umum, Haris Tome yang didampingi oleh Kepala…

14 jam ago

Hendra Prioritaskan Penataan Pemerintah dan Kemasyarakatan Jika Terpilih Bupati

PROSESNEWS.ID — Ketua DPD II Partai Golkar Kabupaten Gorontalo, Hendra Hemeto, menegaskan komitmennya untuk memprioritaskan…

1 hari ago

Masyarakat Pulubala Antusias Menyambut Serah Terima Sumur Bor

PROSESNEWS.ID - Masyarakat Desa Pongongaila, Kecamatan Pulubala, Kabupaten Gorontalo, sangat antusias menyambut serah terima sumur…

1 hari ago

Tahun Baru Islam, Nelson Harap Jamaah Haji Ambil Peran dalam Sosial Kemasyarakatan

PROSESNEWS.ID - Bupati Gorontalo Nelson Pomalingo mengungkapkan, tahun baru Islam menjadi spirit baru dalam meningkatkan…

2 hari ago

Mahasiswa UNG, Silvana Lamanda Raih Emas di Asean University Games 2024

PROSESNEWS.ID – Mahasiswi Jurusan Pendidikan Kepelatihan Olahraga, Fakultas Olahraga dan Kesehatan Universitas Negeri Gorontalo, Silvana…

3 hari ago