Pemda Gorontalo Utara

Sebanyak 253 PNS di Gorut Terima Penghargaan Satyalencana Karya Sakti

Bupati Gorut Indra Yasin, saat memberikan penghargaan Satyalencana kepada 253 ASN, di Aula Tinepo Kantor Bupati Gorontalo Utara, Rabu (16/12/2020) (Foto : Sudin Lamadju/prosesnews.id)

PROSESNEWS.ID – Sebanyak 253 PNS di lingkup Pemerintahan Gorontalo Utara, menerima penghargaan Satyalencana Karya Sakti. Pemberian Penghargaan bersamaan dengan pengambilan sumpah yang dilakukan langsung oleh Bupati Indra Yasin, bertempat di Aula Tinepo Kantor Bupati, Rabu (16/12/2020).

Indra menjelaskan, pemberian penghargaan tersebut merupakan bentuk kerja keras dari PNS, yang setia mengabdi dan melaksanakan tugas di lingkup Pemda Gorut.

Imbuhnya, pemberian kehormatan Satyalencana Karya Sakti kepada 253 Aparatur Sipil Negara (ASN), merupakan sebuah harapan baru untuk mewujudkan kemajuan pembangunan di Kabupaten Gorontalo Utara.

“Saya harap ASN yang baru, lebih mengabdi pada Bangsa dan Negara, ” harap Indra.

Terakhir Indra Yasin berharap, PNS yang baru lebih totalitas dalam mengemban tugas dan tanggung jawab, serta memberikan yang terbaik untuk kemajuan pembagunan di Gorontalo utara.

“Selamat dan semangat anda sudah masuk pada sistem Pemerintahan Gorut,” tutup Bupati. (Ads)

Reporter : Sudin Lamadju

 

Recent Posts

Atlet Sepak Takraw UNG, Sukses Raih Emas di Asean University Games 2024

PROSESNEWS.ID – Jelki Ladada, atlet sepak takraw dari Universitas Negeri Gorontalo (UNG), berhasil mengukir prestasi…

5 jam ago

Sidak HP ASN Pemkab Gorontalo untuk Antisipasi Aktivitas Judol dan Pinjol

PROSESNEWS.ID - Pemerintah Kabupaten Gorontalo, melalui Asisten Administrasi Umum, Haris Tome yang didampingi oleh Kepala…

10 jam ago

Hendra Prioritaskan Penataan Pemerintah dan Kemasyarakatan Jika Terpilih Bupati

PROSESNEWS.ID — Ketua DPD II Partai Golkar Kabupaten Gorontalo, Hendra Hemeto, menegaskan komitmennya untuk memprioritaskan…

1 hari ago

Masyarakat Pulubala Antusias Menyambut Serah Terima Sumur Bor

PROSESNEWS.ID - Masyarakat Desa Pongongaila, Kecamatan Pulubala, Kabupaten Gorontalo, sangat antusias menyambut serah terima sumur…

1 hari ago

Tahun Baru Islam, Nelson Harap Jamaah Haji Ambil Peran dalam Sosial Kemasyarakatan

PROSESNEWS.ID - Bupati Gorontalo Nelson Pomalingo mengungkapkan, tahun baru Islam menjadi spirit baru dalam meningkatkan…

2 hari ago

Mahasiswa UNG, Silvana Lamanda Raih Emas di Asean University Games 2024

PROSESNEWS.ID – Mahasiswi Jurusan Pendidikan Kepelatihan Olahraga, Fakultas Olahraga dan Kesehatan Universitas Negeri Gorontalo, Silvana…

3 hari ago