Gorontalo

Sebanyak 256 Pengendara di Gorontalo Terjaring dalam Operasi Zebra

PROSESNEWS.ID — Beberapa hari setelah Operasi Kepolisian Zebra di wilayah hukum Polres Gorontalo berakhir, Kaur Bin Opsnal (KBO) Sat Lantas Polres Gorontalo Effendi akhirnya membeberkan jumlah pelanggar yang terjaring selama operasi berlangsung.

Operasi tersebut digelar dalam upaya untuk menertibkan lalu lintas khususnya bagi pengendara roda dua, roda tiga maupun roda empat, di Kabupaten Gorontalo.

Adapun penindakan bagi pelanggar, kata Effendi, dibagi menjadi dua macam, pertama diberikan teguran dengan harapan para pelanggar tidak mengulanginya lagi. Kemudian, jika pelanggar yang telah ditegur tetap mengulangi perbuatannya tersebut, maka sudah dipastikan akan mendapat tindakan yang lebih tegas, berupa penilangan.

Sehingga, dalam oprasi yang berlangsung selama 14 hari tersebut, sedikitnya ada 256 pelanggar lalu lintas yang terbagi menjadi 146 pelanggar teguran dan 110 pelanggar tilang.

“Jadi pelanggaran kasat mata itu kita tilang, seperti halnya tidak memakai helm, knalpot brong, tidak memakai spion, dan juga penumpang yang melebihi batas aturan,” kata Effendi saat diwawancarai sejumlah media di Polresta Gorontalo, Kamis (21/09/2023).

Adapun untuk jadwal operasi penilangan kasat mata, pihak kepolisian melaksanakanya pada setiap malam Kamis dan malam Minggu.

“Setiap malam Kamis dan Minggu itu kita melakukan penilangan kasat mata,” tambahnya.

Dalam kesempatan tersebut, Effendi mengingatkan kepada semua pengendara untuk selalu mengecek kelengkapan kendaraanya terlebih dahulu sebelum bepergian dan tetap mematuhi rambu-rambu lalu lintas guna menghindari situasi yang tidak diinginkan.

Reporter: Pian N Peda

 

 

Recent Posts

Mahasiswa UNG, Silvana Lamanda Raih Emas di Asean University Games 2024

PROSESNEWS.ID – Mahasiswi Jurusan Pendidikan Kepelatihan Olahraga, Fakultas Olahraga dan Kesehatan Universitas Negeri Gorontalo, Silvana…

5 jam ago

Verifak Bapaslon Perseorangan Boalemo Selesai Tepat Waktu, Rekapitulasi Dilanjutkan di PPK

PROSESNEWS.ID - Verifikasi faktual dukungan bakal pasangan calon (Bapaslon) bupati dan wakil bupati jalur perseorangan…

5 jam ago

Kostantinus Bukide Minta ASN dan Kades Netral Jelang Pilkada

PROSESNEWS.ID, Buton Tengah - Penjabat Bupati (Pj) Buton Tengah (Buteng) Kostantinus Bukide, menyampaikan ada beberapa…

7 jam ago

Nelson Sebut Keluarga Memiliki Peran Peting dalam Membangun Negara

PROSESNEWS.ID - Bupati Gorontalo Nelson Pomalingo menyebut keluarga merupakan penentu dalam memajukan suatu negara. Hal…

11 jam ago

KPU Kabgor Gelar Bimtek Pengelolaan Hibah Pilkada 2024

PROSESNEWS.ID — Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Gorontalo menggelar Bimbingan Teknis (Bimtek) bagi Ketua Panitia…

12 jam ago

KIP Provinsi Gorontalo Optimalisasi Dana Hibah hingga Akhir 2024

PROSESNEWS.ID - Dinas Kominfo dan Statistik menggelar Rapat Monitoring dan Evaluasi Dana Hibah Komisi Informasi…

15 jam ago