Pemkot Gorontalo

Sertijab Wali Kota Gorontalo, Ismail Madjid Resmi Gantikan Marten Taha

PROSESNEWS.ID — Dalam sebuah upacara yang khidmat, Ismail Madjid secara resmi menerima tugas sebagai Penjabat Wali Kota Gorontalo menggantikan Marten Taha, yang sebelumnya menjabat selama periode 2019-2024. Serah terima jabatan ini diadakan di Balai Kota Gorontalo, Jumat (14/6/2024).

Pada awal sambutannya, Ismail Madjid mengajak seluruh hadirin untuk bersyukur kepada Tuhan Yang Maha Esa atas karunia yang memungkinkan acara ini dapat berlangsung dalam keadaan sehat. Ia juga tidak lupa menyampaikan salawat dan salam kepada Nabi Muhammad SAW, keluarga, dan para sahabatnya.

“Saya mengucapkan terima kasih kepada Bapak Marten Taha atas dedikasinya selama menjabat. Tugas kami ke depan adalah memastikan kelancaran pemerintahan Kota Gorontalo selama masa transisi ini hingga terpilihnya Wali Kota definitif hasil Pilkada mendatang,” ujar Ismail.

Penjabat Wali Kota menegaskan dua tugas utama yang harus dijalankan selama masa transisi ini. Pertama, menyelenggarakan pemilihan kepala daerah yang jujur dan adil untuk memastikan terpilihnya pemimpin yang benar-benar pilihan rakyat. Kedua, membangun tatanan pemerintahan yang baik agar Wali Kota terpilih nantinya dapat menjalankan visi dan misinya dengan lancar.

Ismail Madjid menekankan pentingnya dukungan dan kerja sama dari semua pihak, termasuk pemerintah provinsi, Forkopimda, instansi vertikal, serta seluruh jajaran pemerintahan Kota Gorontalo.

“Mari kita bersama-sama sukseskan pemilu kepala daerah yang adil dan jujur, serta membangun tatanan pemerintahan yang baik untuk pijakan wali kota terpilih nanti,” ajaknya.

Tantangan keuangan juga menjadi sorotan dalam sambutan Ismail. Ia menjelaskan, saat ini kondisi keuangan daerah tidak dalam kondisi baik, dengan banyak program dan kegiatan yang membutuhkan pembiayaan sementara penerimaan daerah terbatas. Oleh karena itu, efisiensi belanja dan optimalisasi potensi pendapatan asli daerah menjadi prioritas.

“Kita harus melakukan penghematan belanja dan benar-benar membelanjakan anggaran pada kegiatan yang prioritas dan menunjang pelaksanaan tugas dan fungsi daerah. Kreativitas dan inovasi dalam mengoptimalkan potensi pendapatan asli daerah sangat dibutuhkan,” tambahnya.

Penjabat Wali Kota mengakhiri sambutannya dengan optimisme dan semangat kebersamaan

“Tugas ini tidaklah mudah, namun jika kita terus berusaha dan bersinergi, saya yakin dengan izin Allah SWT semuanya bisa terwujud. Mari kita tingkatkan etos kerja, kreativitas, dan semangat juang untuk menyongsong Kota Gorontalo yang lebih baik,” tutupnya.

Recent Posts

PT AGIT Rayakan HUT ke-3 dengan Peluncuran Program Pelatihan Bahasa Inggris dan Magang

PROSESNEWS.ID – Memperingati HUT ke-3, PT Anggrek Gorontalo Internasional Terminal (AGIT) meluncurkan serangkaian program sosial…

36 menit ago

Ayo Sukseskan Tracer Study untuk Lulusan SMK Tahun 2023, Wujudkan SMK Lebih Maju dan Hebat

PROSESNEWS.ID - Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) melalui Dinas Dikbud Provinsi Gorontalo Bidang…

5 jam ago

SMKN 3 Gorontalo Tingkatkan Penguatan Karakter Peserta Didik untuk Cetak Generasi Siap Kerja

PROSESNEWS.ID - SMKN 3 Gorontalo terus memperkuat program pengembangan karakter peserta didik sebagai upaya mencetak…

6 jam ago

Pasangan Gusnar-Idah Dengar Keluhan Warga Tenilo Terkait Tanggul Sungai

PROSESNEWS.ID – Saat melaksanakan kampanye blusukan di Kelurahan Tenilo, Kecamatan Limboto, Kabupaten Gorontalo, pasangan calon…

1 hari ago

Konflik Panwascam dan PPS di Gorontalo, Ini Sikap KPU dan Bawaslu

PROSESNEWS.ID – Menjelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) di Kabupaten Gorontalo, berbagai lembaga seperti KPU, Bawaslu,…

1 hari ago

Terbukti Cabuli Keponakan, Pria di Gorontalo Terancam 15 Tahun Penjara

PROSESNEWS.ID - Unit Perlindungan Perempuan dan Anak Satreskrim Polresta Gorontalo Kota menetapkan tersangka dan melakukan…

2 hari ago