PROSESNEWS.ID – Sekretaris Dewan (Sekwan) DPRD Kota Gorontalo, NR Monoarfa, mengapresiasi kegiatan yang digelar oleh Komunitas Purna Bakti (KPB) Kota Gorontalo.
Sebelumnya, KPB Kota Gorontalo menggelar doa syukuran yang dirangkaikan dengan halal bihalal atas dilantiknya Adhan Dambea dan Indra Gobel sebagai Wali Kota dan Wakil Wali Kota Gorontalo.
Kegiatan tersebut berlangsung di Sekretariat KPB, Jalan Jaksa Agung Suprapto, kompleks Taman Kota Gorontalo, pada Minggu (13/04/2025).
Dalam kesempatan tersebut, NR Monoarfa menyebut kegiatan tersebut sebagai ajang untuk mempererat tali silaturahmi antar sesama.
“Dengan kegiatan ini, kita terus menjalin bersilaturahmi antar yang sudah purna bakti dan juga dengan kami pegawai yang sementara menjabat,” jelasnya.
Di saat yang sama, NR juga mengapresiasi rencana Pemerintah Kota Gorontalo yang akan membentuk koperasi untuk komunitas KPB. Menurutnya, hal itu sangat baik dalam mendukung jalannya organisasi.
“Sesuai arahan bapak wali tadi akan dibentuk koperasi, ya mudah-mudahan koperasinya akan jadi besar bukan hanya untuk internal komunitas saja, akan tetapi juga bisa mengayomi di luar dari komunitas,” pungkasnya.
Reporter: Pian N Peda