Pemprov Gorontalo

Taufik El Hakim Sidiki Jadi Plt Kadis Arpus Provinsi Gorontalo

Taufik El Hakim Sidiki Jadi Plt Kadis Arpus Provinsi Gorontalo

PROSESNEWS.ID – Sekretaris Daerah Provinsi Gorontalo Darda Daraba memimpin serah terima jabatan (sertijab) Pelaksana tugas (Plt) Kepala Dinas Kearsipan dan Perpustakaan (Arpus) Provinsi Gorontalo dari pejabat lama Sul A. Moito yang telah memasuki purna tugas kepada Taufik El Hakim Sidiki, bertempat di Kantor Dinas Arpus Provinsi Gorontalo, Rabu (2/3/2022).

Kurang lebih selama 2 tahun memimpin Dinas Arpus, Sul Moito yang pada 1 Maret 2022, kemarin sudah memasuki masa pensiun.

“Saya ingin memberikan apresiasi dan penghargaan yang setinggi-tingginya atas nama gubernur dan wakil gubernur terima kasih kepada pak Sul atas pengabdiannya sebagai abdi negara dan Aparatur Sipil Negara (ASN) yang telah menjalankan tugas dengan sebaik-baiknya sampai dengan pensiun,” ucap Sekda Darda dalam sambutannya.

Sebagai pensiunan PNS, Sekda Darda berharap pak Sul Moito masih bisa memberikan sumbangsih pikiran maupun tenaga untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat Gorontalo.

Kepada pelaksana tugas, Darda berpesan agar dapat mengemban amanah dengan melanjutkan tugas sebaik-baiknya. Saat ini Taufik Sidiki juga menjabat sebagai staf ahli gubernur bidang pemerintahan, hukum dan politik.

“Kepada pak Taufik, tentunya pak gubernur dan wakil gubernur menunjuk bapak sebagai Plt di dinas ini karena dianggap cakap dan memenuhi persyaratan, maka kami sangat mengharapkan setelah penyerahan SK dan sertijab bisa melanjutkan kinerja dari pejabat lama. Jangan menunggu lama, cepat menyesuaikan dengan pekerjaan yang ada di sini,” imbuh Darda.

Turut hadir dalam kesempatan itu, kepala BKD Provinsi Gorontalo serta pejabat administrasi, pengawas dan fungsional di lingkungan Dinas Arpus Provinsi Gorontalo.

Recent Posts

Atlet Sepak Takraw UNG, Sukses Raih Emas di Asean University Games 2024

PROSESNEWS.ID – Jelki Ladada, atlet sepak takraw dari Universitas Negeri Gorontalo (UNG), berhasil mengukir prestasi…

5 jam ago

Sidak HP ASN Pemkab Gorontalo untuk Antisipasi Aktivitas Judol dan Pinjol

PROSESNEWS.ID - Pemerintah Kabupaten Gorontalo, melalui Asisten Administrasi Umum, Haris Tome yang didampingi oleh Kepala…

10 jam ago

Hendra Prioritaskan Penataan Pemerintah dan Kemasyarakatan Jika Terpilih Bupati

PROSESNEWS.ID — Ketua DPD II Partai Golkar Kabupaten Gorontalo, Hendra Hemeto, menegaskan komitmennya untuk memprioritaskan…

1 hari ago

Masyarakat Pulubala Antusias Menyambut Serah Terima Sumur Bor

PROSESNEWS.ID - Masyarakat Desa Pongongaila, Kecamatan Pulubala, Kabupaten Gorontalo, sangat antusias menyambut serah terima sumur…

1 hari ago

Tahun Baru Islam, Nelson Harap Jamaah Haji Ambil Peran dalam Sosial Kemasyarakatan

PROSESNEWS.ID - Bupati Gorontalo Nelson Pomalingo mengungkapkan, tahun baru Islam menjadi spirit baru dalam meningkatkan…

2 hari ago

Mahasiswa UNG, Silvana Lamanda Raih Emas di Asean University Games 2024

PROSESNEWS.ID – Mahasiswi Jurusan Pendidikan Kepelatihan Olahraga, Fakultas Olahraga dan Kesehatan Universitas Negeri Gorontalo, Silvana…

3 hari ago