Pemprov Gorontalo

Terakhir Berkantor, Gubernur Rusli Kemasi Barang Pribadinya

Terakhir Berkantor, Gubernur Rusli Kemasi Barang Pribadinya

PROSESNEWS.ID – Hari terakhir Berkantor di Gubernuran dimanfaatkan oleh Gubernur Gorontalo Rusli Habibie dan istri Idah Syahidah untuk mengemasi barang barang pribadinya, Senin (9/5/2022). Ini menjadi hari terakhir Rusli di gubernuran sebelum pensiun 12 Mei 2022.

Di ruang kerja gubernur, nampak banyak sekali furniture, foto, piagam penghargaan dan cinderamata dari berbagai instansi. Rusli hanya memilih barang barang pribadinya untuk dibawa pulang ke rumah.

Dibantu sang istri, Rusli menurunkan foto kenangan pelantikannya dan Wakil Gubernur Idris Rahim bersama Presiden Jokowi. Ada juga foto foto kegiatan ikut diturunkan oleh sang istri Idah Syahidah.

“Ini kursi kerja saya beli sendiri, termasuk dua kursi tamunya. Saya punya pengalaman mististik ketika menggunakan kursi yang sudah disediakan kantor,” jelas Rusli.

Rusli bercerita ketika pertama menduduki kursi gubernurnya tahun 2012 lalu, ia mendapati ada benda mistis yang menempel di bawah kursinya. Benda itu berupa botol kecil dengan kertas bertuliskan Arab di dalamnya.

“Makanya saya minta diganti. Dulu ruangan saya bukan di sini (bagian depan kantor gubernuran) tapi di belakang. Di sana hanya bisa lihat tebing sama kantin. Makanya saya minta pindah ke depan supaya bisa melihat pemandangan kota Gorontalo dan Bone Bolango sebagian,” kenang Rusli.

Hal yang sama dilakukan Rusli di Rumah Dinas Gubernur. Sang istri Idah Syahidah menjelaskan semua perabotan rumah tangga milik pemerintah akan ditinggalkan di rumah dinas. Hanya beberapa foto dan barang pribadi akan diangkut ke rumahnya.

“Ini piring piringnya ada yang dari periode kedua ada yang dari periode pertama. Ini sering saya gunakan sama bapak kalau makan. Sebagian untuk para tamu,” jelas Idah.

Sebelum melaksanan serah terima jabatan pada tanggal 12 Mei 2022, Gubernur Rusli dijadwalkan akan mengikuti sejumlah acara. Selasa besok bertolak ke Jakarta sementara hari Rabu lusa akan menghadiri penyerahan hibah mobil ambulance di Institut Pemerintahan Dalam Negeri (IPDN). Kamis akan ada pelantikan Penjabat Gubernur sekaligus serah terima jabatan.

Recent Posts

Atlet Sepak Takraw UNG, Sukses Raih Emas di Asean University Games 2024

PROSESNEWS.ID – Jelki Ladada, atlet sepak takraw dari Universitas Negeri Gorontalo (UNG), berhasil mengukir prestasi…

6 jam ago

Sidak HP ASN Pemkab Gorontalo untuk Antisipasi Aktivitas Judol dan Pinjol

PROSESNEWS.ID - Pemerintah Kabupaten Gorontalo, melalui Asisten Administrasi Umum, Haris Tome yang didampingi oleh Kepala…

12 jam ago

Hendra Prioritaskan Penataan Pemerintah dan Kemasyarakatan Jika Terpilih Bupati

PROSESNEWS.ID — Ketua DPD II Partai Golkar Kabupaten Gorontalo, Hendra Hemeto, menegaskan komitmennya untuk memprioritaskan…

1 hari ago

Masyarakat Pulubala Antusias Menyambut Serah Terima Sumur Bor

PROSESNEWS.ID - Masyarakat Desa Pongongaila, Kecamatan Pulubala, Kabupaten Gorontalo, sangat antusias menyambut serah terima sumur…

1 hari ago

Tahun Baru Islam, Nelson Harap Jamaah Haji Ambil Peran dalam Sosial Kemasyarakatan

PROSESNEWS.ID - Bupati Gorontalo Nelson Pomalingo mengungkapkan, tahun baru Islam menjadi spirit baru dalam meningkatkan…

2 hari ago

Mahasiswa UNG, Silvana Lamanda Raih Emas di Asean University Games 2024

PROSESNEWS.ID – Mahasiswi Jurusan Pendidikan Kepelatihan Olahraga, Fakultas Olahraga dan Kesehatan Universitas Negeri Gorontalo, Silvana…

3 hari ago