Daerah

Thariq Ingin Anak-anak Bisa Bikin Vidio Ekspresi Kebahagiaan pada HUT RI ke 76

Thariq Modanggu

PROSESNEWS.ID – Wakil Bupati (Wabup) Kabupaten Gorontalo Utara, Thariq Modanggu, menginginkan anak-anak untuk ikut berpartisipasi merayakan Hari Ulang Tahun Republik Indonesia  (HUT-RI) yang ke 76 pada 17 Agustus 2021 nanti.

Sehingga kata Thariq, anak-anak tidak hanya sekedar bisa merayakan hari kemerdakaan dengan melaksanakan upacara seperti biasanya. Melainkan ada sebuah karya yang mereka bisa persembahkan untuk negeri saat ini.

“Saya ingin, misalnya anak-anak itu dari rumah mereka masing-masing membuat konten video singkat yang mengekspresikan kebahagiaan, dan tanda terima kasih mereka kepada pahlawan yang dulu memperjuangkan tanah air kita ini,”ujar Thariq, di Kantor Bupati Gorontalo Utara, Senin, (26/07/2021).

Tak perlu panjang kata Thariq, minimal 2 atau 3 menit untuk durasi videonya tanpa editan. Kemudian, diberikan hadiah sebagai penghargaan dan motivasi mereka, agar selalu menjadi generasi yang punya semangat nasionalisme.

“Alhamdulillah saran ini juga telah diterima pak Bupati Indra Yasin, selanjutnya beliau langsung mengintruksikan Dinas terkait untuk membahas soal itu,”ujarnya.

Dengan demikian kata Thariq, HUT-RI akan kelihatan lebih berwarna dan bermakna dari yang sebelumnya. Apalagi, di era digital sekarang, menjadi keharusan untuk memanfaatkannya ke hal-hal positif.

“Ini juga jadi edukasi untuk anak-anak, agar mereka tidak hanya sekedar menghabiskan kuota internetnya bermain game. Tapi lebih ke hal-hal yang positif, nantinya karya vidio pendek mereka ini akan mewarnai peringatan HUT-RI ke 76 di Daerah kita,”tuturnya.

Dikatakan Thariq, vidio yang akan dibuat nanti, harus yang ada kaitannya dengan HUT kemerdekaan, terpenting tentang perayaan kemerdekaan di tengah pandemi Covid-19 saat ini.

“Agar kemudian, anak-anak juga bisa tahu, virus corona tak bisa menghilangkan makna kemerdekaan. Insyaallah rencana yang sedang kita siapkan ini berjalan baik. Untuk hadiah sendiri, akan dipilih mulai dari Juara 1 sampai 6,”tutupnya.

Reporter : Agil Mamu

Recent Posts

KPU Kabupaten Gorontalo Prioritaskan Distribusi Logistik ke Wilayah Sulit Dijangkau

PROSESNEWS.ID - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Gorontalo akan memulai pendistribusian logistik lebih awal untuk…

2 jam ago

Antisipasi Kerawanan Pemungutan Suara, Bawaslu Kota Gorontalo Petakan 18 Indikator TPS Rawan

PROSESNEWS.ID - Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kota Gorontalo memetakan potensi kerawanan di Tempat Pemungutan…

14 jam ago

Paslon Gusnar – Idah Mendominasi Semua Segmen Pemilih di Gorontalo

PROSESNEWS.ID – Hasil survei terbaru mengenai preferensi pemilih dalam Pemilihan Gubernur (Pilgub) Gorontalo 2024 menunjukkan bahwa…

14 jam ago

KPU Pohuwato Libatkan ASN dan Guru Sosialisasikan Partisipasi Pemilu 2024

PROSESNEWS.ID - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Pohuwato menggandeng Aparatur Sipil Negara (ASN), termasuk para camat…

15 jam ago

Belum Ada Pendaftar dalam Seleksi Jabatan Sekda Kabupaten Gorontalo

PROSESNEWS.ID - Seleksi terbuka untuk pengisian Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Gorontalo…

15 jam ago

Helmi Rasid Sebut Sekda Boalemo sebagai Pembohong Soal Perbup Kewenangan Desa

PROSESNEWS.ID, BOALEMO - Ketua Komisi 1 DPRD Kabupaten Boalemo Helmi Rasid, mengaku kecewa dan merasa…

18 jam ago