Pemda Pohuwato

Turut Berbelasungkawa, Wabup Amin Lantunkan Do’a Untuk Mantan Kades Lemito

Wakil Bupati Pohuwato Amin Haras, saat melihat Almarhum Mantan Kades Desa Lemito, sekaligus ikut mendoakan bersama keluarga yang di tinggalkan.

PROSESNEWS.ID – Wakil Bupati Pohuwato Amin Haras, mengucapkan belasungkawa yang mendalam, atas meninggalnya Rasyid Pakaya, mantan kades Desa Lemito.

Mantan kades lemito dua periode itu, menghembuskan nafas terakhir senin malam, di kediamannya di Desa lemito. Almarhum dikebumikan pada hari ini Selasa, (22/12/2020), di Rumah Duka Desa lemito, Kecamatan Lemito.

Dihadapan para pelayat, Wabup Amin Haras mewakili pemerintah daerah, turut berduka cita kepada mantan kades lemito tersebut.

“Selaku pemerintah daerah, saya mengucapkan rasa duka yang mendalam, dan kepada keluarga yang di tinggalkan, kiranya sabar dan berdoa, semoga almarhum beroleh tempat yang layak disisi Allah,” ucapnya.

“Insya Allah, apa yang telah dilakukan selama menjabat kades lemito, beroleh balasan yang baik dan bernilai ibadah serta menjadi pahala disisi Allah SWT,” tuturnya.

Reporter : Iskandar Badu

Recent Posts

Antisipasi Kerawanan Pemungutan Suara, Bawaslu Kota Gorontalo Petakan 18 Indikator TPS Rawan

PROSESNEWS.ID - Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kota Gorontalo memetakan potensi kerawanan di Tempat Pemungutan…

11 jam ago

Paslon Gusnar – Idah Mendominasi Semua Segmen Pemilih di Gorontalo

PROSESNEWS.ID – Hasil survei terbaru mengenai preferensi pemilih dalam Pemilihan Gubernur (Pilgub) Gorontalo 2024 menunjukkan bahwa…

11 jam ago

KPU Pohuwato Libatkan ASN dan Guru Sosialisasikan Partisipasi Pemilu 2024

PROSESNEWS.ID - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Pohuwato menggandeng Aparatur Sipil Negara (ASN), termasuk para camat…

12 jam ago

Belum Ada Pendaftar dalam Seleksi Jabatan Sekda Kabupaten Gorontalo

PROSESNEWS.ID - Seleksi terbuka untuk pengisian Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Gorontalo…

13 jam ago

Helmi Rasid Sebut Sekda Boalemo sebagai Pembohong Soal Perbup Kewenangan Desa

PROSESNEWS.ID, BOALEMO - Ketua Komisi 1 DPRD Kabupaten Boalemo Helmi Rasid, mengaku kecewa dan merasa…

15 jam ago

Gugus Tugas Ketahanan Pangan Polri Disambut Positif Pemkot Gorontalo

PROSESNEWS.ID - Polresta Gorontalo Kota meluncurkan Gugus Tugas Ketahanan Pangan Nasional Polri, Rabu (20/11/2024). Program…

17 jam ago