DPRD Kota Gorontalo

Upaya Perluasan Informasi, DPRD Kota Gorontalo Kembali Gandeng Media Lokal

PROSESNEWS.ID — Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Gorontalo kembali menjalin kerja sama dengan sejumlah media sebagai perpanjangan informasi kepada khalayak umum.

Hal tersebut ditandai dengan adanya kesepakatan dan penandatangan oleh pimpinan masing-masing media dalam rapat yang digelar pada Rabu (10/01/2024).

Dalam kesempatan tersebut, Sekretaris Dewan (Sekwan) N R Monoarfa menjelaskan, kerja sama dengan media merupakan kewajiban tahunan DPRD. Hal ini bertujuan agar informasi mengenai agenda dan kegiatan DPRD dapat diakses oleh masyarakat.

“Perlu diketahui, kita setiap tahun itu harus, wajib hukumnya untuk menjalin kerjasama dengan media, sehingga penyebarluasan informasi itu bisa sampai ke rakyat,” kata N R Monoarfa saat dimintai keterangan.

Menariknya, penandatanganan kontrak kali ini memiliki perbedaan dengan tahun sebelumnya. Jika sebelumnya kerja sama berlangsung selama setahun, untuk tahun 2024 ini, kerja sama hanya berlangsung selama 6 bulan, disesuaikan dengan kemampuan anggaran yang ada.

Dengan adanya kerjasama ini, N R Monoarfa berharap besar di tahun 2024 ini, semua kegiatan-kegiatan yang berada di DPRD itu sendiri bisa diketahui oleh masyarakat luas, begitu juga dengan agenda aleg-aleg yang saat turun lapangan.

“Saya berharap informasi-informasi seperti ini yang nantinya bisa disebar luaskan oleh teman-teman media, agar masyarakat bisa benar-benar tau apa yang sudah, ataupun yang akan dilaksanakan oleh DPRD,” pungkasnya.

Kerjasama antara DPRD Kota Gorontalo dan media diharapkan dapat menjadi saluran efektif untuk menyampaikan informasi yang relevan kepada masyarakat.

Dengan durasi kerja sama yang lebih singkat, diharapkan hal ini tetap mampu menjembatani antara DPRD dan khalayak umum dalam mendapatkan informasi terkini.

Reporter: Pian N Peda

Recent Posts

Atlet Sepak Takraw UNG, Sukses Raih Emas di Asean University Games 2024

PROSESNEWS.ID – Jelki Ladada, atlet sepak takraw dari Universitas Negeri Gorontalo (UNG), berhasil mengukir prestasi…

5 jam ago

Sidak HP ASN Pemkab Gorontalo untuk Antisipasi Aktivitas Judol dan Pinjol

PROSESNEWS.ID - Pemerintah Kabupaten Gorontalo, melalui Asisten Administrasi Umum, Haris Tome yang didampingi oleh Kepala…

10 jam ago

Hendra Prioritaskan Penataan Pemerintah dan Kemasyarakatan Jika Terpilih Bupati

PROSESNEWS.ID — Ketua DPD II Partai Golkar Kabupaten Gorontalo, Hendra Hemeto, menegaskan komitmennya untuk memprioritaskan…

1 hari ago

Masyarakat Pulubala Antusias Menyambut Serah Terima Sumur Bor

PROSESNEWS.ID - Masyarakat Desa Pongongaila, Kecamatan Pulubala, Kabupaten Gorontalo, sangat antusias menyambut serah terima sumur…

1 hari ago

Tahun Baru Islam, Nelson Harap Jamaah Haji Ambil Peran dalam Sosial Kemasyarakatan

PROSESNEWS.ID - Bupati Gorontalo Nelson Pomalingo mengungkapkan, tahun baru Islam menjadi spirit baru dalam meningkatkan…

2 hari ago

Mahasiswa UNG, Silvana Lamanda Raih Emas di Asean University Games 2024

PROSESNEWS.ID – Mahasiswi Jurusan Pendidikan Kepelatihan Olahraga, Fakultas Olahraga dan Kesehatan Universitas Negeri Gorontalo, Silvana…

3 hari ago