PROSESNEWS.ID – Setelah Dilantiknya Bupati Bonebol Terpilih Hamim Pou dan Merlan Ololi (HPMU) periode 2021-2026. Bupati Hamim Pou Bersama Wakilnya menuju ke Mall Pelayanan Publik (MPP) Bonebol.
Sesampainya di MPP, Hamim Pou langsung menyampaikan sambutan perdana pasca dilantik sebagai Bupati Bonebol. Dengan memperingatkan, kepada seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Bonebol, harus bekerja semaksimal mungkin.
“Saya dan Wakil Bupati, ibu merlan, tidak mau memperbanyak pidato. Akan tetapi, kami akan langsung bekerja dan lebih banyak di lapangan,” ucap Hamim Pou. Jumat, (26/02/2021).
Hamim menuturkan, tentunya, pelantikan kepalah Daerah ini adalah ketiga kalinya bagi saya, dan kali pertamanya untuk Merlan Ololi sebagai Wakil Bupati.
“Ini adalah pemberian yang sangat luar biasa. Yang masih memberikan kesempatan kepada kami, sehingganya, kami akan balas dengan kesungguhan dalam bekerja,” tutur Hamim Pou.
Dalam sambutan itu pula, Hamim Pou Menegaskan, kepada seluruh OPD tidak ada kesempatan untuk bersantai. Dan bekerja hanya biasa-biasa saja.
“Tidak ada yang bekerja sebagai administratif. Tetapi, harus ada terobosan,inovatif,akselerasi dan percepatan diberagai bidang,” tegas Hamim Pou.
Lanjut Hamim Pou, apabila kedapatan ada pimoinan OPD yang tidak serius dalam bekerja, dan hanya bermain-main dalam peraturan, tentunya kami akan langsung menggantinya.
“Karnah kami butuh yang srius dalam bekerja. membangun Bonebol lebih baik lagi,” pungkasnya.
Reporter :Abd Kadir Djauhari
PROSESNEWS.ID - Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kota Gorontalo memetakan potensi kerawanan di Tempat Pemungutan…
PROSESNEWS.ID – Hasil survei terbaru mengenai preferensi pemilih dalam Pemilihan Gubernur (Pilgub) Gorontalo 2024 menunjukkan bahwa…
PROSESNEWS.ID - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Pohuwato menggandeng Aparatur Sipil Negara (ASN), termasuk para camat…
PROSESNEWS.ID - Seleksi terbuka untuk pengisian Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Gorontalo…
PROSESNEWS.ID, BOALEMO - Ketua Komisi 1 DPRD Kabupaten Boalemo Helmi Rasid, mengaku kecewa dan merasa…
PROSESNEWS.ID - Polresta Gorontalo Kota meluncurkan Gugus Tugas Ketahanan Pangan Nasional Polri, Rabu (20/11/2024). Program…