PROSESNEWS.ID – Malam Valentine menjadi malam paling sial, bagi sepasang kekasih mesum di Gorontalo. Pasalnya, sepasang kekasih yang tinggal segubuk, di salah satu desa yang ada di Wilayah Kecamatan Telaga, Kabupaten Gorontalo itu. Tiba-tiba diringkus Polisi, Jum’at, (14/02/2020) malam.
Menurut warga setempat, pasangan itu belum memiliki ikatan Perkawinan yang sah. Tapi, dengan ‘Vulgar’ sudah tinggal berdua di dalam satu gubuk, di Kecamatan Telaga.
Bukan hanya itu, saat di interogasi warga, pasangan ini bahkan mengaku, sudah mempunyai pasangan yang sah. Keduanya mengaku, sudah berpisah dengan pasangannya masing-masing.
Merasa resah, Warga akhirnya, melaporkan kejadian tidak senonoh tersebut, kepada pihak Kepolisian setempat.
Tak lama, Tim Siaga Polsek Telaga (SIGAGA) dan Personil Piket SPKT Plug “A”. Usai mendapat laporan warga, mengambil tindakan, dan langsung meringkus keduanya.
Mereka, diamankan sekitar Pukul 01.30 Wita. dan langsung dibawah ke Kantor Polsek Telaga, untuk dimintai keterangan lebih lanjut.
“Kami berharap kepada masyarakat, khsusnya yang ada di Wilayah Hukum Polsek Telaga, untuk segera melaporkan apabila ada hal-hal yang dapat mengganggu Kambtibmas seperti ini,” jelas Kapolsek Telaga.