Gorontalo

Wabup Suharsi Igirisa Minta DPD Apkasindo, Bisa Perjuangkan Hak Petani Sawit

PROSESNEWS.ID -Wakil Bupati Pohuwato Suharsi Igirisa menghadiri pengukuhan pengurus DPW dan DPD APKASINDO Perjuangan se-Provinsi Gorontalo Periode 2022-2027 yang dikukuhkan langsung oleh Ketua Umum APKASINDO Perjuangan, Alpian Rahman di hotel Grand Q Kota Gorontalo, Rabu, (23/11/2022).

Kegiatan itu dirangkai dengan FGD 2022 yang mengangkat tema “Mempercepat realisasi peremajaan sawit rakyat (PSR), sarana dan prasarana (Sarpras) dan pengembangan sumber daya manusia (SDM) perkebunan kelapa sawit”.

Kegiatan itu turut dihadiri Penjabat Gubernur Gorontalo diwakili Asisten III Provinsi Gorontalo, Kadis Pertanian Provinsi Gorontalo, perwakilan forkopimda provinsi gorontalo dan pengurus DPW, DPD se- Provinsi Gorontalo.

Ketua Umum DPP Apkasindo Perjuangan Alpian Rahman menyampaikan pada lampiranya bahwa acara ini dilaksanakan oleh DPP Apkasindo Perjuangan melalui dukungan Badan Pengelola Dana Perkebunan Kelapa Sawit (BPDPKS).

Kegiatan FGD di Provinsi Gorontalo merupakan yang ke 9 yang mana kami telah diamanahkan melaksanakan FGD di tahun 2022 sebanyak 10 provinsi. Apkasindo Perjuangan sudah terbentuk di 22 provinsi serta 117 kabupaten yang memiliki tanaman sawit.

“Pada kesempatan ini saya ingin mengucapkan selamat kepada pengurus DPW dan DPD se Provinsi Gorontalo yang baru saja saya lantik selanjutnya amanah yang kami berikan kepada saudara-saudara untuk dapat dilaksanakan dengan sebaik-baiknya untuk membantu para petani yang ada di tingkat pedesaan yang membutuhkan pendampingan,” ungkap Alpian.

Pada kesempatan itu Wabup Suharsi menyampaikan setelah dikukuhkan DPW dan DPD APKASINDO Perjuangan Provinsi Gorontalo bisa memperjuangkan nasib para petani yang ada di kabupaten pohuwato.

“Saya mendengar sambutan Ketua Umum APKASINDO itu perlu peningkatan sumber daya manusia, dalam pengelolaan sawit kemudian sapras juga perlu di bangun. Kemudian juga termasuk bagaimana para petani di perhatikan, baik itu penguatan dukungan sumber daya manusianya terkait dengan penanaman, pemeliharaan, pengelolaan pada sawit itu sendiri, juga mereka diberi penguatan modal, sehingga bisa diminati masyarakat,” kata Suharsi.

Untuk itu Wabup Suharsi mengharapkan agar Apkasindo Perjuangan di Provinsi Gorontalo bisa menjadi wadah petani sawit, melakukan evaluasi terhadap program kerja, konsolidasi aspirasi petani untuk diperjuangkan, membuat rumusan-rumusan pokok-pokok pikiran demi kemajuan perkebunan dan membantu pekebun untuk mengembangkan usahanya. (Adv)

Recent Posts

Mahasiswa UNG, Silvana Lamanda Raih Emas di Asean University Games 2024

PROSESNEWS.ID – Mahasiswi Jurusan Pendidikan Kepelatihan Olahraga, Fakultas Olahraga dan Kesehatan Universitas Negeri Gorontalo, Silvana…

4 jam ago

Verifak Bapaslon Perseorangan Boalemo Selesai Tepat Waktu, Rekapitulasi Dilanjutkan di PPK

PROSESNEWS.ID - Verifikasi faktual dukungan bakal pasangan calon (Bapaslon) bupati dan wakil bupati jalur perseorangan…

5 jam ago

Kostantinus Bukide Minta ASN dan Kades Netral Jelang Pilkada

PROSESNEWS.ID, Buton Tengah - Penjabat Bupati (Pj) Buton Tengah (Buteng) Kostantinus Bukide, menyampaikan ada beberapa…

7 jam ago

Nelson Sebut Keluarga Memiliki Peran Peting dalam Membangun Negara

PROSESNEWS.ID - Bupati Gorontalo Nelson Pomalingo menyebut keluarga merupakan penentu dalam memajukan suatu negara. Hal…

11 jam ago

KPU Kabgor Gelar Bimtek Pengelolaan Hibah Pilkada 2024

PROSESNEWS.ID — Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Gorontalo menggelar Bimbingan Teknis (Bimtek) bagi Ketua Panitia…

11 jam ago

KIP Provinsi Gorontalo Optimalisasi Dana Hibah hingga Akhir 2024

PROSESNEWS.ID - Dinas Kominfo dan Statistik menggelar Rapat Monitoring dan Evaluasi Dana Hibah Komisi Informasi…

15 jam ago