Pemda Gorontalo Utara

Wabup Thariq Modanggu Kunjungi Lokasi Usulan Galian C

PROSESNEWS.ID – Wakil Bupati Gorontalo Utara (Gorut) Thariq Modanggu, meninjau lokasi tambang Galian C yang diusulkan oleh salah satu CV, di Desa Mootinelo, Kecamatan Kwandang, Selasa (22/9/2020).

Dalam kunjungannya tersebut, Wakil Bupati Gorut Thariq Modanggu didampingi oleh Kepala Desa dan aparat Desa setempat, serta didampingi juga oleh Kepala Dinas Lingkungan Hidup setempat sebagai Pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) yang membidangi hal tersebut.

Kunjungan Wabup kali ini, terkait adanya Permintaan atau usulan dari CV. Indo Batu Alam Sukses, kepada Pihak Pemda Gorut untuk menjadikan salah satu lokasi di Desa Mootinelo sebagai tambang galian C.

“Tadi kami telah datang kelokasih yang rencananya akan dijadikan tempat galian C, setelah kami meninjau dan melihat lokasih tersebut, pihak kami selaku Pemda masih akan melakukan koordinasi dengan pihak terkait, untuk mengambil keputusan atas usulan tersebut,” jelas Thariq.

Meski begitu, Thariq menegaskan bahwa besar kemungkinan pihaknya akan menolak usulan dari CV. tersebut.

“Ada beberapa pertimbangan yang menjadi dasar untuk kita tidak setuju dengan adanya pertambangan di kwandang sebagai ibu kota Kabupaten,” tegasnya

Hal tersebut, Lanjut Thariq, didasarkan pada Rencana Detail Tata ruang Wilayah (RDTR) dan Respon masyarakat serta beberapa pertimbangan lain yang menyangkut pembangunan yang akan dilaksanakan di kabupaten Gorontalo Utara kedepannya. (Yusri Mustaki)

Recent Posts

Program Gorontalo Quick Response RAMAH, Layanan Cepat Tanggap untuk Masyarakat

PROSESNEWS.ID - Pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Gorontalo nomor urut 2, Mohamad…

3 jam ago

Kartu SAKTI Perpusnas Upaya Mempermudah Akses Layanan Literasi Digital Gorontalo

PROSESNEWS.ID - Kehadiran Satu Kartu Terintegrasi (SAKTI) yang merupakan kartu keanggotaan inisiasi dari Perpustakaan Nasional…

4 jam ago

Target Partisipasi Pemilih 100%, KPU Boalemo Sosialisasi Pilkada di Desa Terpencil

PROSESNEWS.ID - Menjelang Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur serta Bupati dan Wakil Bupati tahun 2024,…

23 jam ago

Satu Puskesmas Satu Dokter, Masyarakat Telaga Sambut Bahagia Program Hendra-Wasito

PROSESNEWS.ID - Kampanye pasangan calon bupati dan wakil bupati Hendra Hemeto dan Warsito Sumawiyino (Dewa)…

1 hari ago

Rakor KPU Pohuwato Bahas Kampanye Paslon

PROSESNEWS.ID - Pada Rabu (16/10/2024) malam, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Pohuwato mengadakan rapat koordinasi…

1 hari ago

RAMAH Berkomitmen Ciptakan 1.000 Pengusaha Baru di Kota Gorontalo

PROSESNEWS.ID - Pasangan calon Walikota dan Wakil Walikota Gorontalo nomor urut 2, Mohamad Ramli Anwar…

1 hari ago