Pemprov Gorontalo

Wagub Idris Kukuhkan Pengurus DPW Bamagnas Gorontalo

Wakil Gubernur Gorontalo H. Idris Rahim saat mengukuhkan pengurus Dewan Pimpinan Wilayah Badan Musyawarah Antar Gereja Nasional (DPW Bamagnas) Provinsi Gorontalo

PROSESNEWS.ID -Wakil Gubernur Gorontalo H. Idris Rahim mengukuhkan pengurus Dewan Pimpinan Wilayah Badan Musyawarah Antar Gereja Nasional (DPW Bamagnas) Provinsi Gorontalo secara virtual, di ruang kerjanya, Gubernuran Gorontalo, Selasa (24/8/2021). Pengurus DPW Bamagnas dilantik secara virtual oleh Ketua Umum Bamagnas Pdt. Japarlin Marbun di GPID Ekklesia Gorontalo.

Sebagai organisasi baru di Gorontalo, Wagub Idris menyampaikan beberapa pesan kepada pengurus DPW Bamagnas yang dilantik. Terutama bagaimana sebuah organisasi mampu menyusun rencana aksi dan rencana hasil dari organisasi.

“Kepada pengurus DPW Bamagnas Provinsi Gorontalo yang baru saja dilantik dan dikukuhkan supaya segera melakukan konsolidasi organisasi dan mintakan petunjuk kepada ketua umum DPP Bamagnas tentang jalannya organisasi ke depan,” kata Idris.

Idris meminta DPW Bamagnas dapat menjadi organisasi pemersatu daripada mitra Pemerintah Provinsi Gorontalo yang tidak mengenal mayoritas dan minoritas melainkan sebagai umat beragama yang berkualitas dalam hidup dan kehidupan sehari-hari. Terlebih dalam membina kerukunan keharmonisan antar umat beragama dan intern umat beragama.

“Tanamkan dalam hati bahwa negara Indonesia majemuk dalam agama. Ada enam agama yang resmi di Republik ini memang kita berbeda tetapi tidak untuk dibeda-bedakan,” Idris menambahkan.

Lebih lanjut, Idris mengingatkan dan mengajak DPW Bamagnas untuk membantu dalam mengendalikan serta memutus mata rantai covid19. Langkah – langkah yang dianjurkan seperti menghimbau umat beragama untuk mematuhi 3M, 3T, dan 1D serta melakukan vaksinasi untuk mencapai herd immunity dan kekebalan komunal.

Recent Posts

Atlet Sepak Takraw UNG, Sukses Raih Emas di Asean University Games 2024

PROSESNEWS.ID – Jelki Ladada, atlet sepak takraw dari Universitas Negeri Gorontalo (UNG), berhasil mengukir prestasi…

8 jam ago

Sidak HP ASN Pemkab Gorontalo untuk Antisipasi Aktivitas Judol dan Pinjol

PROSESNEWS.ID - Pemerintah Kabupaten Gorontalo, melalui Asisten Administrasi Umum, Haris Tome yang didampingi oleh Kepala…

13 jam ago

Hendra Prioritaskan Penataan Pemerintah dan Kemasyarakatan Jika Terpilih Bupati

PROSESNEWS.ID — Ketua DPD II Partai Golkar Kabupaten Gorontalo, Hendra Hemeto, menegaskan komitmennya untuk memprioritaskan…

1 hari ago

Masyarakat Pulubala Antusias Menyambut Serah Terima Sumur Bor

PROSESNEWS.ID - Masyarakat Desa Pongongaila, Kecamatan Pulubala, Kabupaten Gorontalo, sangat antusias menyambut serah terima sumur…

1 hari ago

Tahun Baru Islam, Nelson Harap Jamaah Haji Ambil Peran dalam Sosial Kemasyarakatan

PROSESNEWS.ID - Bupati Gorontalo Nelson Pomalingo mengungkapkan, tahun baru Islam menjadi spirit baru dalam meningkatkan…

2 hari ago

Mahasiswa UNG, Silvana Lamanda Raih Emas di Asean University Games 2024

PROSESNEWS.ID – Mahasiswi Jurusan Pendidikan Kepelatihan Olahraga, Fakultas Olahraga dan Kesehatan Universitas Negeri Gorontalo, Silvana…

3 hari ago