PROSESNEWS.ID – Tiga bocah di kecamatan Atinggola, menjadi korban gigitan anjing gila. Masing-masing adalah, Alfatah Zulkifli Yusuf (7) Warga Desa Kotajin, mengalami gigitan dan cakaran di bagian mata dan wajah.
Sementara Rifki Antu (3) warga Desa Ilomata terkena gigitan di bagian jari sebelah kanan, dan juga Rizki Payu (15) Warga Desa Imana mengalami gigitan dan cakaran anjing gila di bagian mata.
Babinsa Ilomata dan Iloheluma, KOPTU Akmal menuturkan, anjing peneror tersebut memiliki ciri badan kurus dan berbulu merah kecoklatan. Kini anjing itu sudah di lumpuhkan warga. Sebagai langkah antisipasi, pun anjing yang berhasil dilumpuhkan lebih dari satu ekor.
“Diduga, anjing-anjing ini sudah saling terkontaminasi rabies. Karena terjadi perkelahian antara sesama anjing,” jelas Koptu Akmal, Personil TNI Koramil 07 Atinggola yang juga menjabat Babinsa Ilomata dan Iloheluma.
Teror anjing gila yang menggigit 3 bocah di Kecamatan Atinggola Kabupaten Gorontalo Utara ini, berhasil dilumpuhkan Pemerintah setempat yang dibantu oleh warga sekitar. Senin (09/12/2019).
Koptu Akmal menambahkan, selanjutnya Anjing-anjing yang sudah dilumpuhkan tersebut akan dibawah ke Puskesmas Atinggola, untuk dilakukan uji sampel.