
PROSESNEWS.ID – Tak henti Bupati Boalemo Darwis Moridu, mengingatkan Aparatur Sipil Negara (ASN) maupun para tenaga honorer Boalemo, untuk selalu memberikan pelayanan prima kepada masyarakat.
Hal itu ditegaskannya, dihadapan para ASN dan tenaga kontrak, saat mempin pelaksanaan apel awal bulan Agustus 2020, yang berlangsung di lapangan Alun-alun Tilamuta, Senin, (03/08/2020).
Guna mendorong pembangunan serta pertumbuhan ekonomi di Kabupaten Boalemo, semua komponen harus bersatu-padu, bergerak bersama dan berkolaborasi satu sama lain.
“Satu hal yang perlu kita jaga tumbuhkan, adalah semangat kebersamaan dalam membangun Daerah,” ungkap panglima petani di Bumi Boalemo Damai bertasbih itu.
Sebab, maju dan tidaknya Daerah Boalemo ini kata dia, tak lepas dari semangat dan kerjasama yang baik dari seluruh stekholder Daerah Boalemo, tanpa terkecuali.
“Sebagai abdi negara, marilah kita terus mendedikasikan diri dan memberikan yang terbaik untuk masyarakat dan kemajuan Daerah Boalemo tercinta,” pintanya. (Adv/Majid Rahman)