PROSESNEWS.ID – Bupati Gorontalo Nelson Pomalingo, menyebut perbedaan dalam internal Partai Politik (Parpol) maupun antara partai lainnya dapat berpotensi menimbulkan perpecahan dalam menjaga keutuhan NKRI.
Hal itu disampaikan oleh Nelson pada saat memberikan materi pada Dialog Kebangsaan yang diselenggarakan oleh Sahabat Muda Anas, di Grand Q Hotel, Minggu (20/08/2023).
“Kita hari ini dengan partai yang banyak, bisa menimbulkan problem, perpecahan, baik itu internal partai maupun antara partai lainnya,” jelas Nelson.
Lebih lanjut, Nelson juga menyampaikan, peran media sosial hari ini sangat menentukan persatuan. Ia menilai, kebebasan dalam mengunakan medsos, bisa saling menyerang antara satu sama lain.
“Media sosial hari ini juga sangat luar biasa, bisa menyerang satu sama lain dari jarak yang tidak ditentukan, orang Amerika itu bisa menyerang kita yang ada di Indonesia, dan ini perlu di perhatikan,” ungkap Nelson.
Terakhir, Nelson tekankan faktor ekonomi saat ini bisa menjadi pemicu dalam perpecahan, terlebih pasca Covid-19, banyak orang yang tidak mendapatkan keadilan, terlebih dengan keadaan anggaran yang kurang.
“Kemudian kondisi ekonomi, keadilan, pasca pandemi dengan anggaran yang kurang, itu banyak yang tidak mendapatkan keadilan,” tutup bupati dua periode itu.
Reporter: Pian N Peda