PROSESNEWS.ID – Masih dalam rangka hari kemerdekaan RI Ke-78, Pemerintah Daerah (Pemda) Kabupaten Gorontalo, gelar dzikir bersama untuk negeri yang dirangkaikan dengan pengukuhan pengurus Masjid Agung Baiturrahman Kabupaten Gorontalo, Jumat (01/08/2023).
Nelson Pomalingo mengatakan, dzikir tersebut bertujuan untuk mengirimkan doa-doa terbaik kepada para pahlawan yang telah memperjuangkan Bangsa Indonesia, serta untuk orang-orang yang akan melanjutkan perjuangan mereka.
“Kita doakan para pahlawan kita, serta untuk orang-orang yang akan melanjutkannya,” kata Nelson saat di wawancarai sejumlah media usai kegiatan.
Bersamaan dengan musim kemarau yang panjang, kata Nelson, semoga dengan dzikir dan doa-doa yang telah dipanjatkan tadi, bisa membawa keberkahan tersendiri, yaitu turunnya hujan.
“Dengan musim kemarau ini, banyak para petani tidak bisa menanam, untuk itu, semoga dengan doa dan dzkir-dzkir yang kita panjatkan bisa menurunkan hujan,” tambahnya.
Lebih lanjut, Nelson mengatakan dalam rangka menyambut tahun pemilu 2024 yang serentak, Kabupaten Gorontalo diharapkan tetap aman dan damai menyikapi segala dinamikanya.
“Untuk Kabupaten Gorontalo, saya berharap kita tetap satu dan damai,” lanjutnya.
Terakhir, Nelson berharap kepada para pengurus baru Masjid Agung Baiturrahman bisa menjalankan tugasnya dengan baik.
“Tadi juga pengukuhan pengurus Masjid Agung Baiturrahman yang kita cintai, semoga bisa menjalankan tugasnya dengan baik,” tutupnya.
Acara dzikir bersama ini menjadi bagian dari rangkaian perayaan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia yang dirayakan dengan penuh rasa syukur dan semangat persatuan di Kabupaten Gorontalo.
Semoga doa-doa yang dipanjatkan membawa berkah dan kebaikan bagi masyarakat dan negara Indonesia.
Reporter: Pian N Peda