Peristiwa

Akibat Pengaruh Alkohol, Mobil Pickup Alami Kecelakaan Tunggal di Gorontalo

PROSESNEWS.ID – Unit Kecelakaan Lalu Lintas (Laka Lantas) dari Satuan Lalu Lintas Polresta Gorontalo Kota melakukan olah Tempat Kejadian Perkara (TKP) terkait insiden kecelakaan tunggal yang terjadi di Jalan Arif Rahman Hakim, Kelurahan Wumialo, Kecamatan Kota Tengah, Kota Gorontalo, pada Selasa dini hari.

Menurut Kasatlantas Polresta Gorontalo Kota, AKP Supomo, kecelakaan tersebut terjadi sekitar pukul 04.00 WITA. Sebuah mobil pickup berwarna putih dengan nomor polisi DM 8202 DC dilaporkan menabrak sebuah pohon di pinggir Jalan Arif Rahman Hakim.

Kasat Lantas mengungkapkan, kecelakaan bermula ketika mobil pickup yang melaju dari arah selatan menuju utara, kehilangan kendali pada kecepatan tinggi.

Usai kecelakaan, pengemudi dilaporkan terjebak di dalam kendaraan dan memerlukan bantuan dari Basarnas untuk melakukan evakuasi.

“Saat itu pengemudi terjepit di mobil, kemudian kami dari unit Gakkum Laka Lantas menghubungi pihak Basarnas untuk membantu mengevakuasi korban. Dan segera dilarikan ke rumah sakit guna mendapatkan pertolongan medis” kata Supomo.

Identitas pengemudi terungkap sebagai NA, seorang pria berusia 27 tahun yang merupakan warga Desa Biluhu Timur, Kecamatan Batudaa Pantai, Kabupaten Gorontalo.

Sementara itu, penumpang lainnya adalah NAB (24), warga Kecamatan Kota Timur, Kota Gorontalo. Saat ini, keduanya masih menjalani perawatan medis.

Hasil dari penyelidikan awal di TKP menunjukkan bahwa kecelakaan ini terjadi karena pengemudi diduga berada di bawah pengaruh minuman keras, yang menyebabkan hilangnya kendali atas kendaraan.

Recent Posts

Antisipasi Kerawanan Pemungutan Suara, Bawaslu Kota Gorontalo Petakan 18 Indikator TPS Rawan

PROSESNEWS.ID - Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kota Gorontalo memetakan potensi kerawanan di Tempat Pemungutan…

5 jam ago

Paslon Gusnar – Idah Mendominasi Semua Segmen Pemilih di Gorontalo

PROSESNEWS.ID – Hasil survei terbaru mengenai preferensi pemilih dalam Pemilihan Gubernur (Pilgub) Gorontalo 2024 menunjukkan bahwa…

6 jam ago

KPU Pohuwato Libatkan ASN dan Guru Sosialisasikan Partisipasi Pemilu 2024

PROSESNEWS.ID - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Pohuwato menggandeng Aparatur Sipil Negara (ASN), termasuk para camat…

7 jam ago

Belum Ada Pendaftar dalam Seleksi Jabatan Sekda Kabupaten Gorontalo

PROSESNEWS.ID - Seleksi terbuka untuk pengisian Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Gorontalo…

7 jam ago

Helmi Rasid Sebut Sekda Boalemo sebagai Pembohong Soal Perbup Kewenangan Desa

PROSESNEWS.ID, BOALEMO - Ketua Komisi 1 DPRD Kabupaten Boalemo Helmi Rasid, mengaku kecewa dan merasa…

10 jam ago

Gugus Tugas Ketahanan Pangan Polri Disambut Positif Pemkot Gorontalo

PROSESNEWS.ID - Polresta Gorontalo Kota meluncurkan Gugus Tugas Ketahanan Pangan Nasional Polri, Rabu (20/11/2024). Program…

11 jam ago