Peristiwa

AMSI Minta Kapolda Gorontalo Usut Tuntas Kasus Pembacokan Wartawan

Asosiasi Media Siber Indonesia (AMSI) Provinsi Gorontalo

PROSESNEWS.ID – Insiden pembacokan yang menimpa salah satu wartawan sekaligus Pimpinan Redaksi Media online Butota.id, mendapat perhatian dari Asosiasi Media Siber Indonesia (AMSI) Provinsi Gorontalo.

Mereka Meminta agar Kapolda Gorontalo dan jajaran segera menindak lanjuti laporan dan mengusut tuntas kasus tersebut.

“Kami sangat berharap Kapolda Gorontalo Irjen Pol Akhmad Wiyagus agar segera lakukan penyelidikan guna mencari tahu pelaku pembacokan tersebut,” kata Helmi Rasyid Sekretaris AMSI Provinsi Gorontalo.

Menurut Helmi, ini merupakan perbuatan kekerasan terhadap wartawan. Sehingganya untuk kasus tersebut harus diusut tuntas dan mencari tahu motif dari pelaku melakukan pembacokan.

Lebih lanjut kata Helmi, profesi seorang wartawan sangat jelas ada perlindungan hukum. Sebagaimana yang tercantum dalam Pasal 8 Undang-Undang Nomor 40 Tahun 1999.

“Kekerasan terhadap wartawan merupakan pelanggaran hak asasi manusia,” tegasnya.

Sebelumnya, seorang wartawan yang juga pimpinan redaksi Butota.id yang bernama Jefri Rumampuk, dibacok oleh orang tak dikenal (OTK) pada hari Jumat 25 Juni 2021 sore hari

Informasi yang berhasil diperoleh oleh Prosesnews.id, korban yang itu saat mengendarai motor bersama istrinya melintasi sepanjang jalan Palma, Kota Gorontalo.

Tiba-tiba seseorang yang tidak dikenal yang juga mengenakan motor langsung membacok lengan korban menggunakan senjata tajam dan langsung melarikan diri.

Reporter : Abd Kadir Djauhari

Recent Posts

Dukungan Relawan Mantan Kades Perkuat Kampanye Tonny-Marten

PROSESNEWS.ID - Pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Gorontalo, Tonny Uloli dan Marten Taha, kembali…

8 jam ago

Tonny Uloli dan Marten Taha Kukuhkan Relawan di 3 Kecamatan Kabgor

PROSESNEWS.ID - Pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Gorontalo, Tonny Uloli dan Marten Taha, kembali…

9 jam ago

Wasito Turun Langsung Mengedukasi Petani Boliyohuto dalam Pemanfaatan Lahan

PROSESNEWS.ID – Calon Wakil Bupati Kabupaten Gorontalo, Wasito Sumawiyono, turun langsung ke lapangan bersama para…

1 hari ago

Ketua KPU Pohuwato Akui Hubungan Keluarga dengan Paslon Pilkada

PROSESNEWS.ID – Menjelang pelaksanaan Pilkada Serentak 2024, Ketua KPU Pohuwato, Firman Ikhwan, secara terbuka menyatakan…

1 hari ago

Rudy Tekankan Pentingnya Ikon Daerah untuk Pertumbuhan Ekonomi Gorontalo

PROSESNEWS.ID - Penjabat (Pj) Gubernur, Rudy Salahuddin mengharapkan setiap kabupaten/kota di Provinsi Gorontalo memiliki ikon…

1 hari ago

Rakor KPU Bone Bolango Bahas Pelaksanaan Kampanye Pilkada 2024

PROSESNEWS.ID – KPU Kabupaten Bone Bolango menggelar Rapat Koordinasi (Rakor) Pelaksanaan Kampanye Pemilihan Serentak Tahun…

1 hari ago