Bawaslu Kota Gorontalo

Bawaslu Kota Gorontalo Tekankan Deteksi Dini Masalah dalam Pengawasan DPS

PROSESNEWS.ID – Koordinator Divisi Penanganan Pelanggaran dan Penyelesaian Sengketa Bawaslu Kota Gorontalo, Erman Katili, menekankan pentingnya deteksi dini terhadap potensi masalah selama pengawasan tahapan masa tanggapan Daftar Pemilih Sementara (DPS).

Hal ini disampaikan saat Erman melakukan monitoring terhadap pengawasan yang dilakukan oleh jajaran pengawas ad hoc di Kecamatan Kota Tengah pada Selasa (20/8/2024).

“Masa tanggapan terhadap DPS adalah periode krusial dalam proses pemutakhiran data pemilih. Pada masa ini, masyarakat memiliki kesempatan untuk memberikan masukan atau keberatan terhadap data yang telah disusun. Namun, ada beberapa potensi masalah yang perlu dideteksi sejak dini agar tidak mengganggu tahapan ini,” ujar Erman dengan tegas.

Erman mengidentifikasi enam isu krusial yang berpotensi muncul dalam penyusunan Daftar Pemilih Sementara Hasil Perbaikan (DPSHP), yaitu kurangnya partisipasi masyarakat, keterbatasan waktu, kesulitan akses, ketidakakuratan data awal, serta proses verifikasi yang lambat.

“Terhadap isu-isu krusial tersebut, saya meminta jajaran Panwascam untuk melakukan deteksi dini selama masa tanggapan DPS berlangsung,” jelasnya.

Sebagai informasi, masa tanggapan DPS telah diumumkan oleh PPS kelurahan se-Kota Gorontalo mulai tanggal 18 Agustus dan akan berlangsung selama 10 hari. Pengawasan yang ketat dan responsif diharapkan dapat memastikan proses pemutakhiran data pemilih berjalan dengan lancar dan akurat.

Recent Posts

Antisipasi Kerawanan Pemungutan Suara, Bawaslu Kota Gorontalo Petakan 18 Indikator TPS Rawan

PROSESNEWS.ID - Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kota Gorontalo memetakan potensi kerawanan di Tempat Pemungutan…

9 jam ago

Paslon Gusnar – Idah Mendominasi Semua Segmen Pemilih di Gorontalo

PROSESNEWS.ID – Hasil survei terbaru mengenai preferensi pemilih dalam Pemilihan Gubernur (Pilgub) Gorontalo 2024 menunjukkan bahwa…

10 jam ago

KPU Pohuwato Libatkan ASN dan Guru Sosialisasikan Partisipasi Pemilu 2024

PROSESNEWS.ID - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Pohuwato menggandeng Aparatur Sipil Negara (ASN), termasuk para camat…

11 jam ago

Belum Ada Pendaftar dalam Seleksi Jabatan Sekda Kabupaten Gorontalo

PROSESNEWS.ID - Seleksi terbuka untuk pengisian Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Gorontalo…

11 jam ago

Helmi Rasid Sebut Sekda Boalemo sebagai Pembohong Soal Perbup Kewenangan Desa

PROSESNEWS.ID, BOALEMO - Ketua Komisi 1 DPRD Kabupaten Boalemo Helmi Rasid, mengaku kecewa dan merasa…

14 jam ago

Gugus Tugas Ketahanan Pangan Polri Disambut Positif Pemkot Gorontalo

PROSESNEWS.ID - Polresta Gorontalo Kota meluncurkan Gugus Tugas Ketahanan Pangan Nasional Polri, Rabu (20/11/2024). Program…

15 jam ago