Asisten II Setda, Efendy Rauf, memimpin pertemuan tersebut, didampingi oleh Kepala Dinas Komunikasi dan Persandian, serta Kabag Ortala Setda Kota Gorontalo. Pertemuan juga diikuti oleh sejumlah OPD yang terkait dalam implementasi SPBE.
Penilaian dilakukan oleh Bapak Hari Setiaji dan pendampingnya untuk mendapatkan gambaran secara umum dan memantau tingkat kematangan penerapan SPBE di setiap instansi melalui indeks SPBE.
Nilai Indeks SPBE Pemerintah Kota Gorontalo pada tahun 2023 ini diharapkan dapat meningkat dibandingkan dengan tahun 2022 yang hanya sebesar 2,59 dengan kategori cukup, meskipun masih merupakan yang tertinggi di Provinsi Gorontalo.
Pranata Komputer Ahli Muda dalam Bidang Teknologi Informasi dari Dinas Komunikasi Informatika dan Persandian Kota Gorontalo, Azis Ismail, menjelaskan, evaluasi SPBE dimulai dari penilaian internal yang dilakukan oleh Pemerintah Kota Gorontalo terhadap perangkat daerah/bagian/bidang yang mengampu Indikator evaluasi SPBE.
“Selanjutnya, Kementerian PAN-RB sebagai evaluator eksternal akan melakukan klarifikasi dan verifikasi terhadap bukti dukung yang telah disampaikan oleh Pemerintah Kota Gorontalo melalui Kegiatan Interviu Evaluasi SPBE Tahun 2023,” terang Azis.
Azis juga menjelaskan, dari hasil evaluasi SPBE, akan diberikan rekomendasi untuk perbaikan di masa mendatang terkait aspek-aspek yang dianggap masih kurang baik.
“Nantinya, hasil evaluasi akan menghasilkan indeks SPBE yang mencerminkan tingkat penerapan SPBE dan juga rekomendasi yang mencakup 4 domain, 8 aspek, dan 47 indikator. Hal ini akan memungkinkan pemerintah daerah untuk melakukan perbaikan pada aspek-aspek yang masih kurang baik,” kata Azis.
PROSESNEWS.ID - Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kota Gorontalo memetakan potensi kerawanan di Tempat Pemungutan…
PROSESNEWS.ID – Hasil survei terbaru mengenai preferensi pemilih dalam Pemilihan Gubernur (Pilgub) Gorontalo 2024 menunjukkan bahwa…
PROSESNEWS.ID - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Pohuwato menggandeng Aparatur Sipil Negara (ASN), termasuk para camat…
PROSESNEWS.ID - Seleksi terbuka untuk pengisian Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Gorontalo…
PROSESNEWS.ID, BOALEMO - Ketua Komisi 1 DPRD Kabupaten Boalemo Helmi Rasid, mengaku kecewa dan merasa…
PROSESNEWS.ID - Polresta Gorontalo Kota meluncurkan Gugus Tugas Ketahanan Pangan Nasional Polri, Rabu (20/11/2024). Program…