Pemprov Gorontalo

Ini Hal yang Disampaikan Gubernur Rusli saat Bertemu Menpora di Pesawat

Ini Hal yang Disampaikan Gubernur Rusli saat Bertemu Menpora di Pesawat

PROSESNEWS.ID – Gubernur Gorontalo Rusli Habibie bertemu dengan Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Zainudin Amali di pesawat. Pertemuan keduanya terjadi usai kesibukan masing-masing dan duduk bersama guna membahas program penting demi masyarakat Gorontalo, Minggu (30/1/2022).

Banyak hal yang disampaikan gubernur Rusli utamanya terkait program keolahragaan di Gorontalo. Salah satunya Rusli meminta bantuan dari Menpora untuk membantu melengkapi fasilitas olahraga di Gorontalo.

“Saya meminta pada pak Menpora untuk membangun fasilitas olahraga di provinsi Gorontalo. Misal di GOR Nani Wartabone yang sering digunakan atlit – atlit latihan kita ingin menambah fasilitasnya. Saya ungkapkan semua kepada pak Zainudin, mumpung ketemu,” kata Rusli

Gaya santai tapi sopan ala gubernur Rusli saat bertemu Menpora, sudah menjadi rahasia umum. Rusli menganggap karena sama- sama berasal dari Gorontalo, ada kedekatan emosional yang telah terbangun selama ini antara keduanya. Keinganan Rusli sendiri mendapatkan dukungan dari Menpora.

“Satu hal lagi saya punya keinginan untuk membuat turnamen sepak bola Menpora CUP di Gorontalo. Untuk itu saya izin dulu ke beliau, setuju atau tidak namanya di pakai. Beliau setuju bahkan sangat mendukung dan support permohonan – permohonan kami dan akan merealisasikannya dalam waktu dekat secara teknis. Intinya kita dapat lampu hijau dari beliau,” tambah gubernur dua periode ini.

Kunjungan Menpora Zainudin Amali sendiri ke Jawa Tengah dalam rangka mengunjungi Balai Pemusatan Pendidikan dan Latihan Olahraga Pelajar (BPPLOP) di kawasan GOR Jatidiri Semarang. Sementara gubernur Rusli berada di Jawa Tengah dalam rangka kunjungan kerja ke Danau Rawa Pening, Kabupaten Semarang. Selanjutnya keduanya sama-sama mengikuti rapat kerja partai Golkar yang juga di hadiri oleh Menko Airlangga Hartarto di Semarang.

Recent Posts

Antisipasi Kerawanan Pemungutan Suara, Bawaslu Kota Gorontalo Petakan 18 Indikator TPS Rawan

PROSESNEWS.ID - Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kota Gorontalo memetakan potensi kerawanan di Tempat Pemungutan…

8 jam ago

Paslon Gusnar – Idah Mendominasi Semua Segmen Pemilih di Gorontalo

PROSESNEWS.ID – Hasil survei terbaru mengenai preferensi pemilih dalam Pemilihan Gubernur (Pilgub) Gorontalo 2024 menunjukkan bahwa…

9 jam ago

KPU Pohuwato Libatkan ASN dan Guru Sosialisasikan Partisipasi Pemilu 2024

PROSESNEWS.ID - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Pohuwato menggandeng Aparatur Sipil Negara (ASN), termasuk para camat…

9 jam ago

Belum Ada Pendaftar dalam Seleksi Jabatan Sekda Kabupaten Gorontalo

PROSESNEWS.ID - Seleksi terbuka untuk pengisian Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Gorontalo…

10 jam ago

Helmi Rasid Sebut Sekda Boalemo sebagai Pembohong Soal Perbup Kewenangan Desa

PROSESNEWS.ID, BOALEMO - Ketua Komisi 1 DPRD Kabupaten Boalemo Helmi Rasid, mengaku kecewa dan merasa…

13 jam ago

Gugus Tugas Ketahanan Pangan Polri Disambut Positif Pemkot Gorontalo

PROSESNEWS.ID - Polresta Gorontalo Kota meluncurkan Gugus Tugas Ketahanan Pangan Nasional Polri, Rabu (20/11/2024). Program…

14 jam ago