Gorontalo

Kinerja Baik, Sekda Ridwan Harap 3 Camat Baru Dilantik Lakukan Terus Perubahan

Sekda Ridwan Yasin menghadiri dan memimpin langsung Serah Terima Jabatan (Sertijab) Camat Atinggola, Biau dan Monano, Rabu (24/6/2020).

PROSESNEWS.ID – Selama ini, 3 Camat yang baru saja dilantik, yakni Camat Atinggola, Monano dan Biau dinilai mampu bekerja dengan baik, terbukti saat ketiganya masih bekerja ditempat sebelumnya.

Hal tersebut sebagaimana yang disampaikan Sekretaris Daerah (Sekda) Ridwan Yasin, saat memimpin Serah Terima Jabatan (Sertijab) kepada ketiga Camat tersebut, di Aula Tinepo Kantor Bupati Gorontalo Utara, Rabu (24/6/2020).

“Saya melihat ketiga Camat kinerjanya sangat baik di tempat mereka dulu. Mereka mampu berbaur, dan menempatkan diri di tengah masyarakat saat bertugas. Mereka juga mampu menyerap aspirasi masyarakat, dan mampu memperjuangkan apa yang menjadi keinginan masyarakat,” kata Ridwan.

Dalam arahannya, Ridwan menuturkan, sebagai garda terdepan di Daerah tentu jabatan Camat sangat penting dalam pembangunan Daerah. Camat dituntut mampu mengayomi dan mampu memberikan pelayanan yang baik kepada Masyarakat.

Dikatakannya lagi, Camat mampu melihat apa yang terjadi di lapangan, dan harus mampu mengantisipas setiap permasalahan yang ada. Apalagi saat ini masyarakat sudah kritis. Maka dari itu, Camat harus mampu menjalin komunikasi dan koordinasi yang baik.

Selain itu, kepada ketiga Camat yang baru saja dilantik, ia menyampaikan, agar pelayanan kepada masyarakat lebih dapat ditingkatkan.

“Jika pelayanan ditingkat Kecamatan tidak baik, maka dampaknya juga tidak akan baik, hingga di tingkat Kabupaten, Teruslah melakukan perubahan yang mengarah kepada kebaikan dan tentunya bermanfaat untuk masyarakat,” jelasnya.

Terakhir dalam penyampainya, Ridwan berharap kepada Camat yang baru saja dilantik, agar bisa menyesuaikan diri dengan masyarakat, seperti apa yang mereka lakukan sebelumnya ditempat mereka bekerja dulu, dapat juga dilakukan di tempat mereka yang baru saat ini.

“Kepada Camat yang baru diharapkan dapat berbuat hal yang sama. Pandai-pandailah berbuat untuk kepentingan, dan kesejahteraan Masyarakat,” harapnya. (Usi)

Recent Posts

Tonny Marten Berdiskusi dengan Warga Leato Selatan, Bahas Kesejahteraan Nelayan

PROSESNEWS.ID – Pasangan calon gubernur dan wakil bubernur nomor urut 1, Tonny Uloli dan Marten…

9 jam ago

Program Gorontalo Quick Response RAMAH, Layanan Cepat Tanggap untuk Masyarakat

PROSESNEWS.ID - Pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Gorontalo nomor urut 2, Mohamad…

13 jam ago

Kartu SAKTI Perpusnas Upaya Mempermudah Akses Layanan Literasi Digital Gorontalo

PROSESNEWS.ID - Kehadiran Satu Kartu Terintegrasi (SAKTI) yang merupakan kartu keanggotaan inisiasi dari Perpustakaan Nasional…

14 jam ago

Target Partisipasi Pemilih 100%, KPU Boalemo Sosialisasi Pilkada di Desa Terpencil

PROSESNEWS.ID - Menjelang Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur serta Bupati dan Wakil Bupati tahun 2024,…

1 hari ago

Satu Puskesmas Satu Dokter, Masyarakat Telaga Sambut Bahagia Program Hendra-Wasito

PROSESNEWS.ID - Kampanye pasangan calon bupati dan wakil bupati Hendra Hemeto dan Warsito Sumawiyino (Dewa)…

1 hari ago

Rakor KPU Pohuwato Bahas Kampanye Paslon

PROSESNEWS.ID - Pada Rabu (16/10/2024) malam, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Pohuwato mengadakan rapat koordinasi…

1 hari ago