KPU Kab Gorontalo

KPU Kabgor Gelar Bimtek Pengelolaan Hibah Pilkada 2024

PROSESNEWS.ID — Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Gorontalo menggelar Bimbingan Teknis (Bimtek) bagi Ketua Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) dan dua orang Sekretariat Panitia Pemungutan Suara (PPS) di Hotel Damhil pada Kamis (4/7/2024).

Bimtek tersebut membahas pengelolaan dan pertanggungjawaban hibah untuk Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024.

Plh Ketua KPU Kabupaten Gorontalo, Windarto Bahua menjelaskan, kegiatan ini merupakan bagian dari persiapan menyambut Pilkada yang harus dilaksanakan sesuai mekanisme dan tata kelola keuangan badan ad hoc.

“Karena untuk memastikan pengelolaan keuangan, sehingga ini benar-benar sesuai dengan mekanisme dan tata kelola keuangan badan Adoch,” ujar Windarto saat memberikan keterangan.

Windarto menekankan pentingnya kegiatan ini dan berharap seluruh peserta dapat mengikuti Bimtek dengan baik.

“Kami berharap peserta bisa serius, sehingga ini bisa dipahami dengan baik,” katanya.

Kegiatan Bimtek ini berlangsung selama dua hari, dimulai dari tanggal 4 hingga 5 Juli 2024.

Reporter: Pian N. Peda

Recent Posts

Hendra Prioritaskan Penataan Pemerintah dan Kemasyarakatan Jika Terpilih Bupati

PROSESNEWS.ID — Ketua DPD II Partai Golkar Kabupaten Gorontalo, Hendra Hemeto, menegaskan komitmennya untuk memprioritaskan…

15 jam ago

Masyarakat Pulubala Antusias Menyambut Serah Terima Sumur Bor

PROSESNEWS.ID - Masyarakat Desa Pongongaila, Kecamatan Pulubala, Kabupaten Gorontalo, sangat antusias menyambut serah terima sumur…

18 jam ago

Tahun Baru Islam, Nelson Harap Jamaah Haji Ambil Peran dalam Sosial Kemasyarakatan

PROSESNEWS.ID - Bupati Gorontalo Nelson Pomalingo mengungkapkan, tahun baru Islam menjadi spirit baru dalam meningkatkan…

2 hari ago

Mahasiswa UNG, Silvana Lamanda Raih Emas di Asean University Games 2024

PROSESNEWS.ID – Mahasiswi Jurusan Pendidikan Kepelatihan Olahraga, Fakultas Olahraga dan Kesehatan Universitas Negeri Gorontalo, Silvana…

3 hari ago

Verifak Bapaslon Perseorangan Boalemo Selesai Tepat Waktu, Rekapitulasi Dilanjutkan di PPK

PROSESNEWS.ID - Verifikasi faktual dukungan bakal pasangan calon (Bapaslon) bupati dan wakil bupati jalur perseorangan…

3 hari ago

Kostantinus Bukide Minta ASN dan Kades Netral Jelang Pilkada

PROSESNEWS.ID, Buton Tengah - Penjabat Bupati (Pj) Buton Tengah (Buteng) Kostantinus Bukide, menyampaikan ada beberapa…

3 hari ago