PROSESNEWS.ID – Sejumlah masyarakat yang mengatasnamakan Aliansi Gerakan Pemuda Masyarakat Tilamuta, melakukan aksi unjuk rasa di Gedung DPRD Kabupaten Boalemo. Jum’at, (19/06/2020).
Dalam pantauan awak media, masa aksi meminta ketegasan sikap DPRD Boalemo, menyikapi berbagai persoalan yang terjadi di Kabupaten Boalemo, belakangan ini. Baik, kasus narkoba maupun korupsi.
“Kami selaku masyarakat, tentu resah juga dengan berbagai persoalan yang terjadi. Olehnya, kami meminta ada sikap tegas dari DPRD Boalemo hari ini,” ujar seorang orator saat Hearing berlangsung
Menanggapi tuntutan masa aksi, Wakil Ketua DPRD Boalemo Muslimin Haruna angkat bicara. Ia menuturkan, apapun yang menjadi tuntutan massa, tetap akan ditampung dan ditindak lanjuti.
“Hanya saja, ada beberapa tahapan yang harus kita tempuh,” kata Politisi Partai Gerindra tersebut
Dijelaskannya, terkait permintaan masa tentang keterlibatan 2 oknum DPRD Boalemo pada kasus narkoba, itu akan tindaklanjuti dan diteruskan ke Partai masing-masing dari yang bersangkutan.
“Dalam pengambilan keputusan, tentu kita tak semudah membalikan telapak tangan. Sebab, ada mekanisme yang harus kita junjung tinggi,” terang Muslimin Haruna. Jum’at, (19/06/2020).
Senada dengan itu, Ketua Fraksi Demokrat Hardi Syam Mopangga menjelaskan, terkait permintaan masa aksi yang meminta sikap DPRD Boalemo, pihaknya akan menindak lanjutinya, sesuai regulasi yang ada.
“Yang jelas apa yang disampaikan masa aksi ini, tetap kami terima dan akan diteruskan sebagaimana penyampaian Pk Muslimin Haruna tadi, ada mekanisme yang harus kita tempuh,” pungkasnya
Sebelumnya kedatangan masa aksi ini, ditetima oleh Wakil Ketua DPRD Boalemo Muslimin Haruna, Anggota Hardi Syam Mopangga, Aleg Partai Perindo Riko Djaini, dan Aleg dari Partai Nasdem Resvin Pakaya. (Adv/Majid Rahman)