Deprov Gorontalo

Pansus Deprov Gorontalo Gencar Perbaiki Ranperda Perizinan

 

PROSESNEWS.ID — Panitia Khusus (Pansus) Rancangan Peraturan Daerah (Ranperda) Penyelenggaraan Perizinan Berusaha DPRD Provinsi Gorontalo terus berupaya untuk menyempurnakan Raperda tersebut.

Salah satunya adalah dengan melaksanakan kunjungan kerja ke perusahaan CV. Salga Mandiri Air Minum, di Kabupaten Bone Bolango, Jumat (22/9/23).

Ketua Pansus, Yuriko Kamaru mengatakan, hal tersebut dilakukan untuk memudahkan pelaku usaha dalam melakukan investasi di daerah.

“Kita benar-benar memastikan dunia investasi dan dunia usaha di Gorontalo ini merasa aman dan tenang dalam pengurusan perizinan,” ujar Yuriko Kamaru.

Selama kunjungan tersebut, Tim Pansus DPRD Gorontalo membahas pentingnya menjaga ketentuan pelayanan yang tepat waktu.

Mereka juga memastikan Ranperda yang sedang disusun akan mencakup semua aspek yang terkait dengan perizinan, sehingga proses pemberian izin kepada instansi dan usaha bisa dilakukan dengan efisien.

Selain itu, dalam perizinan ini juga dibutuhkan keterkaitan dengan Balai Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) untuk memastikan segala aspek usaha terjamin kesehatan dan keamanannya.

Kunjungan kerja ini merupakan salah satu bentuk konkret dari upaya DPRD Provinsi Gorontalo dalam meningkatkan iklim investasi dan dunia usaha di daerah ini.

Tujuannya adalah agar masyarakat memiliki pemahaman yang lebih baik tentang investasi dan dunia usaha, dan pelayanan perizinan yang lebih baik dapat diberikan kepada pelaku usaha.

Reporter: Fajrin Husin

Recent Posts

Atlet Sepak Takraw UNG, Sukses Raih Emas di Asean University Games 2024

PROSESNEWS.ID – Jelki Ladada, atlet sepak takraw dari Universitas Negeri Gorontalo (UNG), berhasil mengukir prestasi…

7 jam ago

Sidak HP ASN Pemkab Gorontalo untuk Antisipasi Aktivitas Judol dan Pinjol

PROSESNEWS.ID - Pemerintah Kabupaten Gorontalo, melalui Asisten Administrasi Umum, Haris Tome yang didampingi oleh Kepala…

13 jam ago

Hendra Prioritaskan Penataan Pemerintah dan Kemasyarakatan Jika Terpilih Bupati

PROSESNEWS.ID — Ketua DPD II Partai Golkar Kabupaten Gorontalo, Hendra Hemeto, menegaskan komitmennya untuk memprioritaskan…

1 hari ago

Masyarakat Pulubala Antusias Menyambut Serah Terima Sumur Bor

PROSESNEWS.ID - Masyarakat Desa Pongongaila, Kecamatan Pulubala, Kabupaten Gorontalo, sangat antusias menyambut serah terima sumur…

1 hari ago

Tahun Baru Islam, Nelson Harap Jamaah Haji Ambil Peran dalam Sosial Kemasyarakatan

PROSESNEWS.ID - Bupati Gorontalo Nelson Pomalingo mengungkapkan, tahun baru Islam menjadi spirit baru dalam meningkatkan…

2 hari ago

Mahasiswa UNG, Silvana Lamanda Raih Emas di Asean University Games 2024

PROSESNEWS.ID – Mahasiswi Jurusan Pendidikan Kepelatihan Olahraga, Fakultas Olahraga dan Kesehatan Universitas Negeri Gorontalo, Silvana…

3 hari ago