PROSESNEWS.ID — Sebuah pemandangan yang sangat mengkhawatirkan terlihat di sudut Kota Gorontalo, ketika sejumlah anak-anak terciduk sedang melakukan aktivitas permainan kartu domino pada Sabtu malam, (21/10/2023), sekitar pukul 21.30 WITA.
Aktivitas yang diduga perjudian ini terjadi di perempatan Jalan Agusalim, tepat di taman depan Gelael Kota Gorontalo.
Awalnya, sejumlah mahasiswa Aliansi Bela Palestina Gorontalo sedang melakukan aksi galang dana di perempatan tersebut. Dari kejauhan, terlihat ada sekumpulan anak-anak sedang duduk melingkar di tempat yang pencahayaannya remang-remang.
Merasa curiga dengan aktivitas sejumlah anak itu, beberapa mahasiswa lantas menghampiri dan mendapati anak-anak tersebut sedang bermain domino.
Tidak cukup sampai di situ, terlihat juga dalam permainan tersebut terdapat sejumlah uang pecahan 5 ribuan dan 2 ribuan yang diduga kuat uang tersebut merupakan bahan taruhan.
Saat sejumlah mahasiswa menanyakan terkait sumber uang tersebut, anak-anak itu menjawab, uang yang mereka miliki merupakan uang yang mereka cari sendiri dengan bekerja, bukan dari orang tua atau meminta-minta.
“Uang sendiri ini om, bukan ada minta-minta di jalan, om jangan ba senter uti,” jawab salah satu anak-anak tersebut.
Dengan pemberitaan ini, kita berharap kepada orang tua untuk lebih memperhatikan aktivitas anak-anak mereka dan terlibat dalam dialog yang bermanfaat.
Kejadian ini menunjukkan perlunya perhatian lebih besar terhadap pemahaman dan pengawasan terhadap kegiatan anak-anak, serta upaya mencegah mereka terlibat dalam aktivitas yang tidak bermanfaat dan berpotensi merusak masa depan mereka.
Reporter: Pian N Peda