Universitas Negeri Gorontalo

UNG Akan Gelar PKKMB 2024, Sambut 5200 Mahasiswa Baru

PROSESNEWS.ID – Universitas Negeri Gorontalo (UNG) akan melaksanakan kegiatan Pengenalan Kehidupan Kampus bagi Mahasiswa Baru (PKKMB) pada tanggal 12 hingga 16 Agustus 2024.

Acara ini akan diikuti oleh sekitar 5200 mahasiswa baru yang telah lulus melalui jalur SNBP, SNBT, Jalur Mandiri, serta mahasiswa yang belum pernah mengikuti kegiatan PKKMB sebelumnya di UNG.

Ketua Panitia PKKMB UNG 2024, Dr. Mohamad Yusuf Tuloli, S.T., M.T., menjelaskan, PKKMB ini akan berlangsung selama lima hari, dengan tiga hari di tingkat universitas dan dua hari di tingkat fakultas.

Tema yang diusung pada PKKMB UNG 2024 adalah “Membangun Karakter Mahasiswa UNG Berkepribadian Unggul, dan Berintegritas, Menyongsong Tantangan di Era Digital”.

Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan pembekalan kepada mahasiswa baru agar mereka dapat segera beradaptasi dengan lingkungan kampus serta memahami sistem pendidikan yang berlaku di UNG.

“Tujuan umum PKKMB UNG Tahun 2024 adalah untuk memberikan pembekalan kepada mahasiswa baru agar dapat lebih cepat beradaptasi dengan lingkungan kampus dan sistem pendidikan di Universitas Negeri Gorontalo,” katanya.

Dr. Mohamad Yusuf menegaskan, tidak akan ada praktik perpeloncoan dalam PKKMB tahun ini. Sebaliknya, mahasiswa baru akan diperkenalkan dengan sistem pembelajaran, kehidupan akademik, dan nilai-nilai dasar pendidikan serta tridharma perguruan tinggi.

Selain itu, mahasiswa baru juga akan diberikan wawasan mengenai Merdeka Belajar-Kampus Merdeka, serta kiat-kiat sukses untuk belajar, berorganisasi, dan meraih prestasi di perguruan tinggi.

“Mahasiswa baru juga akan diperkenalkan kiat sukses belajar dan mengembangkan diri di perguruan tinggi melalui konsepsi dan praktik Merdeka Belajar-Kampus Merdeka, berorganisasi, dan berprestasi,” jelasnya.

Pedoman PKKMB Universitas Negeri Gorontalo Tahun 2024 dapat diunduh di sini.

Recent Posts

KPU Kabupaten Gorontalo Prioritaskan Distribusi Logistik ke Wilayah Sulit Dijangkau

PROSESNEWS.ID - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Gorontalo akan memulai pendistribusian logistik lebih awal untuk…

2 jam ago

Antisipasi Kerawanan Pemungutan Suara, Bawaslu Kota Gorontalo Petakan 18 Indikator TPS Rawan

PROSESNEWS.ID - Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kota Gorontalo memetakan potensi kerawanan di Tempat Pemungutan…

13 jam ago

Paslon Gusnar – Idah Mendominasi Semua Segmen Pemilih di Gorontalo

PROSESNEWS.ID – Hasil survei terbaru mengenai preferensi pemilih dalam Pemilihan Gubernur (Pilgub) Gorontalo 2024 menunjukkan bahwa…

14 jam ago

KPU Pohuwato Libatkan ASN dan Guru Sosialisasikan Partisipasi Pemilu 2024

PROSESNEWS.ID - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Pohuwato menggandeng Aparatur Sipil Negara (ASN), termasuk para camat…

15 jam ago

Belum Ada Pendaftar dalam Seleksi Jabatan Sekda Kabupaten Gorontalo

PROSESNEWS.ID - Seleksi terbuka untuk pengisian Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Gorontalo…

15 jam ago

Helmi Rasid Sebut Sekda Boalemo sebagai Pembohong Soal Perbup Kewenangan Desa

PROSESNEWS.ID, BOALEMO - Ketua Komisi 1 DPRD Kabupaten Boalemo Helmi Rasid, mengaku kecewa dan merasa…

18 jam ago