Universitas Negeri Gorontalo

UNG Siapkan Diri Menuju PTNBH, Gelar Workshop Pengelolaan Keuangan Layanan Non-Akademik

PROSESNEWS.ID – Universitas Negeri Gorontalo (UNG) terus berupaya mempersiapkan diri untuk bertransformasi menjadi Perguruan Tinggi Negeri Badan Hukum (PTNBH). Salah satu langkah strategis yang ditempuh adalah melalui penguatan pengelolaan keuangan, yang diwujudkan dengan penyelenggaraan Workshop Mekanisme Pengelolaan Keuangan Layanan Non-Akademik pada Rabu (23/10).

Ketua pelaksana workshop, Dr. I Kadek Suardika, M.Pd., AIFO-P., menjelaskan, dalam proses peralihan status UNG menuju PTNBH, diperlukan berbagai persiapan khusus, terutama dalam hal pengelolaan keuangan.

Menurutnya, workshop ini merupakan langkah penting dalam mempersiapkan tata kelola keuangan yang lebih efektif, efisien, dan transparan untuk mendukung pengembangan institusi.

“Workshop ini adalah bagian dari persiapan menghadapi tantangan dan peluang yang akan dihadapi UNG, khususnya dalam pengelolaan keuangan seiring dengan perubahan status menuju PTNBH,” ujar Kadek.

Sementara itu, Rektor UNG melalui Wakil Rektor Bidang Keuangan dan Umum, Dr. Mohamad Hidayat Koniyo, S.T., M.Kom., menyampaikan, transformasi menuju PTNBH memerlukan kesiapan di berbagai aspek, salah satunya adalah pengelolaan keuangan.

Sebagai Perguruan Tinggi Negeri Badan Layanan Umum (PTN-BLU) yang sedang mengusulkan perubahan status menjadi PTNBH, UNG dituntut untuk memaksimalkan layanan non-akademik guna meningkatkan pendapatan institusi.

“Pengelolaan keuangan layanan non-akademik yang baik akan menjadi salah satu pilar penting dalam mendukung kemandirian finansial UNG di masa depan,” jelas Hidayat.

Ia juga berharap, penguatan pengelolaan keuangan melalui workshop ini dapat memperkuat sistem tata kelola keuangan UNG agar lebih transparan dan akuntabel. Dengan demikian, UNG dapat mengelola sumber daya keuangannya dengan lebih baik dan efisien, serta memaksimalkan potensi pendapatan dari layanan non-akademik.

Recent Posts

Antisipasi Kerawanan Pemungutan Suara, Bawaslu Kota Gorontalo Petakan 18 Indikator TPS Rawan

PROSESNEWS.ID - Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kota Gorontalo memetakan potensi kerawanan di Tempat Pemungutan…

9 jam ago

Paslon Gusnar – Idah Mendominasi Semua Segmen Pemilih di Gorontalo

PROSESNEWS.ID – Hasil survei terbaru mengenai preferensi pemilih dalam Pemilihan Gubernur (Pilgub) Gorontalo 2024 menunjukkan bahwa…

9 jam ago

KPU Pohuwato Libatkan ASN dan Guru Sosialisasikan Partisipasi Pemilu 2024

PROSESNEWS.ID - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Pohuwato menggandeng Aparatur Sipil Negara (ASN), termasuk para camat…

10 jam ago

Belum Ada Pendaftar dalam Seleksi Jabatan Sekda Kabupaten Gorontalo

PROSESNEWS.ID - Seleksi terbuka untuk pengisian Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Gorontalo…

10 jam ago

Helmi Rasid Sebut Sekda Boalemo sebagai Pembohong Soal Perbup Kewenangan Desa

PROSESNEWS.ID, BOALEMO - Ketua Komisi 1 DPRD Kabupaten Boalemo Helmi Rasid, mengaku kecewa dan merasa…

13 jam ago

Gugus Tugas Ketahanan Pangan Polri Disambut Positif Pemkot Gorontalo

PROSESNEWS.ID - Polresta Gorontalo Kota meluncurkan Gugus Tugas Ketahanan Pangan Nasional Polri, Rabu (20/11/2024). Program…

14 jam ago