PROSESNEWS.ID, POHUWATO – Pengacara Pasangan calon Saipul Mbuinga-Suharsi Igirisa (SMS), Ir. H. Muhammad Fauzil Bakari SH mengaku di buntuti dan di ancam dan dibuntuti oleh pasangan calon yang di duga merupakan pesaing dari calon yang ditetapkan peraih suara terbanyak oleh KPU Kabupaten Pohuwato.
“Hari ini saya akan melapor ke Mapolres Pohuwato atas dugaan perbuatan tidak menyenangkan yang saya alami,” tegas Muhammad Fauzil. Kamis, (16/12/2020).
Ceritanya, awalnya ia bersama empat rekannya pergi ke wilayah Barat Pohuwato dengan tujuan sekadar jalan. Setelah bertemu dengan salah satu simpatisan pasangan calon SMS. Tiba-tiba mobil yang dikendarai Fauzil, dihadang dua mobil di Jalan Trans Sulawesi sekitar pukul 17.00 Wita.
Merasa terancam, Kuasa hukum pasangan SMS itu, bergegas pergi ke Polsek Popayato Barat untuk meminta pengamanan. Dua mobil yang sempat mengadang Fauzil pun, ikut berhenti di Polsek tersebut. Pengakuan Fauzil, dirinya melihat Calon Bupati Pohuwato dari Nomor Urut 2 Ibrahim Bouty dan Nomor Urut 3 Iwan Adam, turun dari Mobil tersebut.
“Saya dihadang kurang lebih empat kali oleh Mobil Fortuner dan Pajero warna hitam. Kami tidak melihat siapa yang mengendarai mobil itu. Tetapi begitu saya turun di Polsek, Pak Iwan Adam dan Pak Ibrahim Bouty turun dari mobil juga di Polsek Popayato Barat,” ujarnya.
“Alasan mereka menghadang saya, menurut mereka. Saya mengintimidasi saksi mereka,” bebernya.
Penulis : Helmi Rasid