KPU Kab Gorontalo

KPU Kabgor Terima Dokumen Perbaikan Persyaratan dari 4 Bapaslon

PROSESNEWS.ID – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Gorontalo resmi menerima dokumen perbaikan persyaratan administrasi dari empat bakal pasangan calon (bapaslon) Bupati dan Wakil Bupati Gorontalo, Minggu (8/9/2024).

Langkah ini dilakukan setelah sebelumnya empat bapaslon dinyatakan belum memenuhi syarat (BMS) dalam proses verifikasi.

Empat bapaslon yang melakukan perbaikan dokumen tersebut di antaranya adalah Syam Ade-Sohidin, Sofyan Puhi-Tony Junus, Roni Sampir-Adnan Entengo, dan Hendra Hemeto-Wasito Sumawiyono.

Setelah menerima dokumen perbaikan tersebut, KPU akan melanjutkan proses penelitian administrasi untuk memastikan kelengkapan serta keabsahan berkas yang diserahkan oleh masing-masing bapaslon.

Tahapan verifikasi administrasi ini penting untuk memastikan setiap pasangan calon yang maju dalam Pilkada Boalemo 2024 telah memenuhi semua persyaratan sesuai dengan regulasi yang berlaku.

Sementara itu, seluruh pasangan calon diharapkan dapat menunggu hasil verifikasi administrasi yang akan diumumkan secara resmi setelah tahapan tersebut rampung.

Proses ini merupakan bagian dari upaya KPU dalam memastikan penyelenggaraan Pilkada yang transparan, akuntabel, dan sesuai dengan aturan hukum yang berlaku.

Reporter: Pian N. Peda

Recent Posts

KPU Kabupaten Gorontalo Prioritaskan Distribusi Logistik ke Wilayah Sulit Dijangkau

PROSESNEWS.ID - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Gorontalo akan memulai pendistribusian logistik lebih awal untuk…

1 jam ago

Antisipasi Kerawanan Pemungutan Suara, Bawaslu Kota Gorontalo Petakan 18 Indikator TPS Rawan

PROSESNEWS.ID - Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kota Gorontalo memetakan potensi kerawanan di Tempat Pemungutan…

13 jam ago

Paslon Gusnar – Idah Mendominasi Semua Segmen Pemilih di Gorontalo

PROSESNEWS.ID – Hasil survei terbaru mengenai preferensi pemilih dalam Pemilihan Gubernur (Pilgub) Gorontalo 2024 menunjukkan bahwa…

13 jam ago

KPU Pohuwato Libatkan ASN dan Guru Sosialisasikan Partisipasi Pemilu 2024

PROSESNEWS.ID - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Pohuwato menggandeng Aparatur Sipil Negara (ASN), termasuk para camat…

14 jam ago

Belum Ada Pendaftar dalam Seleksi Jabatan Sekda Kabupaten Gorontalo

PROSESNEWS.ID - Seleksi terbuka untuk pengisian Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Gorontalo…

14 jam ago

Helmi Rasid Sebut Sekda Boalemo sebagai Pembohong Soal Perbup Kewenangan Desa

PROSESNEWS.ID, BOALEMO - Ketua Komisi 1 DPRD Kabupaten Boalemo Helmi Rasid, mengaku kecewa dan merasa…

17 jam ago