Gorontalo

Meriahkan Festival Otanaha 2019 Personel Kodim 1304 Gorontalo ikut Fun Bike

PROSESNEWS.ID – Dalam Rangka Memeriahkan Festival Otanaha 2019 Pemerintah Kota Gorontalo menggelar kegiatan Fun Bike Otahana (Sabtu 31 Agustus 2019). Untuk mendukung serta memeriahkan kegiatan ini Personel Kodim 1304/Gorontalo terlibat dalam kegiatan Fun Bike.

Dipimpin oleh Kasdim 1304/Gorontalo Mayor Inf Julius Jongen Matakena sebanyak 35 Personel Koramil Jajaran Kodim 1304/Gorontalo mengikuti kegiatan ini.

Pasi Intel Kodim 1304/Gorontalo Kapten Inf Nendra Purwanto yang juga turut serta dalam kegiatan ini menyampaikan bahwa Titik start Fun Bike di depan Rumah Dinas Walikota Gorontalo Jl. Nani Wartabone Jl. MT Haryono Jl. Taki Niode Jl. Sultan Botutihe Jl. Cokroaminoto Jln Pangeran Hidayat Jl. John Aryo Katili Jl. HB Jassin Jl. Beringin Jl. Raja Eyato dan Finis Benteng Otanaha. Jarak Tempuh kurang lebih sekitar 7 s.d. 8 Km.

Medan yang cukup menanjak menuju Finis benteng Otanaha membuat para Peserta Fun Bike tampak kelelahan. Namun dalam kegiatan ini pesona keindahan alam benteng Otanaha mampu membayar impas semua kelelahan yang dialami peserta Fun Bike.

Sesuai dengan tujuan diadakanya Festival ini adalah sebagai ajang untuk mempromosikan potensi-potensi yang dimiliki Gorontalo antara lain dari sektor pariwisata dan budaya Gorontalo agar dikenal hingga keluar daerah atau bahkan ke mancanegara.

Sementara itu, dikutip dari pernyataan Walikota Gorontalo Marten Taha Pada kegiatan Festival Otanaha tahun 2017 dirinya mengungkapkan bahwa , sektor pariwisata memegang peran penting dalam meningkatkan sektor Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) dan pendapatan warga.

“Lewat kegiatan ini diharapkan banyak wisatawan lokal maupun mancanegara yang datang. Wisatawan akan dimanjakan dengan pemandangan alam dari Benteng Otanaha dan beragam kegiatan yang sudah kami siapkan,” ujarnya. (Red-1304)

Recent Posts

Prodi Magister Kesehatan Masyarakat UNG Raih Akreditasi Unggul dari LAM-PTKesProdi Magister Kesehatan Masyarakat UNG Raih Akreditasi Unggul dari LAM-PTKes

Prodi Magister Kesehatan Masyarakat UNG Raih Akreditasi Unggul dari LAM-PTKes

PROSESNEWS.ID – Program Studi Magister Kesehatan Masyarakat Universitas Negeri Gorontalo (UNG) mencatatkan pencapaian gemilang dengan…

13 jam ago
Gorontalo Fokus Pencegahan HIV/AIDS, ODHA Harus Dilindungi Bukan DikucilkanGorontalo Fokus Pencegahan HIV/AIDS, ODHA Harus Dilindungi Bukan Dikucilkan

Gorontalo Fokus Pencegahan HIV/AIDS, ODHA Harus Dilindungi Bukan Dikucilkan

PROSESNEWS.ID - Wakil Gubernur Gorontalo, Idah Syahidah Rusli Habibie, menghadiri buka puasa bersama Komisi Perlindungan…

14 jam ago
Permainan Berkedok Judi di Pasar Senggol Kabgor Akan Ditindak TegasPermainan Berkedok Judi di Pasar Senggol Kabgor Akan Ditindak Tegas

Permainan Berkedok Judi di Pasar Senggol Kabgor Akan Ditindak Tegas

PROSESNEWS.ID – Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Perindag) Kabupaten Gorontalo, Viktor Asiku, memastikan tidak ada…

14 jam ago
Kebakaran Hebat di Pilohayanga, Dua Rumah Warga Ludes Dilalap ApiKebakaran Hebat di Pilohayanga, Dua Rumah Warga Ludes Dilalap Api

Kebakaran Hebat di Pilohayanga, Dua Rumah Warga Ludes Dilalap Api

PROSESNEWS.ID – Kebakaran hebat melanda dua unit rumah di Desa Pilohayanga, Kecamatan Telaga, Kabupaten Gorontalo,…

18 jam ago
Pemerintah Kota Gorontalo Matangkan Rancangan Awal RPJMD 2025-2029Pemerintah Kota Gorontalo Matangkan Rancangan Awal RPJMD 2025-2029

Pemerintah Kota Gorontalo Matangkan Rancangan Awal RPJMD 2025-2029

PROSESNEWS.ID  – Pemerintah Kota Gorontalo tengah menyusun rancangan awal Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD)…

22 jam ago

Wali Kota Gorontalo Pimpin Rakorev, Bahas Infrastruktur dan Masalah Sampah

PROSESNEWS.ID – Wali Kota Gorontalo, Adhan Dambea, memimpin rapat koordinasi dan evaluasi (Rakorev) terkait penyelenggaraan pemerintahan,…

1 hari ago