PROSESNEWS.ID – Seorang anggota Pengawas Kecamatan (Panwascam) Limboto Barat diduga melalukan penganiayaan terhadap anggota Panitia Pemungutan Suara (PPS) di Desa Pone Limboto Barat.
Korban yang mendapatkan perlakuan tidak baik tersebut berinisial PY (26) warga Desa Pone, Kecamatan Limboto Barat.
Menurut pengakuan PY, kejadian berawal saat oknum Panwascam tersebut meminta data pendaftar Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS).
“Pas datang masih saya suru duduk dulu, karena masih melayani orang mendaftar KPPS. Baru ti pak so badiri kamari ba tanya, so berapa orang yang ba daftar, baru saya jawab sekian. Baru dia ba tanya so deng nada tinggi, atas dasar apa ti ibu tidak mau ba kase data,” jelas PY saat dimintai keterangan pada Kamis (26/09/2024).
Dalam kondisi tersebut, PY mencoba meredakan situasi dengan meminta agar pertanyaan disampaikan dengan lebih santai. Namun, oknum tersebut malah menunjukkan sikap agresif dengan melakukan pemukulan yang mengenai kepala PY.
Merasa keberatan dengan perlakuan tersebut, pihak keluarga PY melaporkan kejadian ini kepada pihak berwajib.
Sementara itu, Kapolsek Limboto Barat, Ipda Icuk Eka mengungkapkan pihaknya sudah menerima laporan dari pihak keluarga dan sementara melalukan pendalaman terkait laporan tersebut.
“Iya, sudah kita terima. Dan saat ini masih kami dalami laporan tersebut,” singkat Icuk saat dimintai keterangan.