PROSESNEWS.ID – Pengembangan destinasi wisata yang ada di Kabupaten Gorontalo Utara, saat ini terus dibenahi oleh Pemda Gorut, salah satunya destinasi wisata yang ada di pantai Minanga Kecamatan Atinggola.
Hal tersebut sebagaimana disampaikan Sekda Gorut Ridwan Yasin, saat menghadiri HUT ke-13 Rileks Fans Club. Sabtu (03/10/2020).
Ia mengatakan, untuk saat ini pemda Gorut sendiri telah menyiapkan sedikitnya tujuh miliar anggaran, untuk persiapan pengembangan tempat-tempat wisata yang ada di Kabupaten Gorontalo Utara.
“Kami sebagai Pemerintah Daerah telah menganggarkannya, dan kami tau juga Gorut sendiri memiliki 51 pulau. Tentu dengan anggaran 7 miliar bagi kami masih sangat kecil dalam penataan destinasi wisata tersebut. Dari 51 pulau hanya 6 pulau yang dihuni. Termasuk Pulau Saronde,” kata Ridwan
Dirinya juga mengungkapkan, sebuah destinasi pariwisata juga perlu didukung dengan sarana prasarana yang memadai di tempat wisata.
“Nah, untuk persiapannya tentu kebersihan dan keramahan penduduk menjadi modal utama untuk mendukung sebuah destinasi pariwisatanya,”ungkap Sekda Ridwan Yasin yang juga ketua TAPD Gorut.
Dijelaskannya, dengan banyaknya kegiatan yang dilakukan di tempat–tempat wisata saat ini, maka ini diharapkan bisa menambah daya tarik bagi para wisatawan, baik wisatawan lokal maupun wisatawan mancanegara.
“Saat ini kan kegiatan banyak dilakukan di tempat-tempat wisata, nah, dari kegiatan ini kita juga diuntungkan dengan banyaknya promosi dari para pengunjung yang akan datang di gorut. Paling tidak kita telah dipromosikan melalui media sosial, dengan keunggulan pulau yang kita miliki saat ini,” tandasnya. (Ads/Yusri Mustaki)