Daerah

Wabup Hendra Minta OPD Tetap Semangat Bekerja

Hendra Hemeto, saat berkunjung ke salah satu OPD di lingkungan Pemkab Gorontalo. (Foto : Istimewa).

PROSESNEWS.ID – Wakil Bupati Kabupaten Gorontalo, Hendra S. Hemeto, kembali melaksanakan kunjungan ke sejumlah Organisasi Pemerintah Daerah (OPD) yang ada di lingkungan Pemerintah Kabupaten Gorontalo. Kamis, (18/03/2021).

Seperti sebelumnya, Hendra kembali menerima harapan dan permintaan dari sejumlah OPD, terkait dukungan peningkatan fasilitas kantor. Dengan alasan, bahwa fasilitas dimaksud, bakal mendukung mereka juga dalam menjalankan program pemerintahan.

“Tadi ada harapan-harapan, agar fasilitas kantornya ditingkatkan, dan itu masi kita usahakan,” kata Hendra kepada Wartawan.

Hendra mengungkapkan, terkait fasilitas ini, juga sudah direncanakan dan ia bahas bersama Bupati Kabupate Gorontalo, Nelson Pomalingo.

Hanya saja, itu belum bisa direalisasikan dalam waktu dekat, lantaran anggaran pemerintah daerah harus direfocusing untuk penanganan covid-19.

“Bukan tidak ada, tapi ditunda dulu. Kita lihat saja perkembangan ke depan. Kalau sudah normal, mungkin paling lama tahun depan sudah ada perubahan di masing-masing OPD,” jelasnya.

Meski demikian, Ia berharap agar jajaran OPD tetap bekerja dengan penuh semangat, atau dua kali lebih baik. Serta ia juga mengingatkan agar seluruh OPD dapat memantapkan program-program yang harus masuk skala prioritas.

Reporter : Agil Mamu

Recent Posts

Atlet Sepak Takraw UNG, Sukses Raih Emas di Asean University Games 2024

PROSESNEWS.ID – Jelki Ladada, atlet sepak takraw dari Universitas Negeri Gorontalo (UNG), berhasil mengukir prestasi…

8 jam ago

Sidak HP ASN Pemkab Gorontalo untuk Antisipasi Aktivitas Judol dan Pinjol

PROSESNEWS.ID - Pemerintah Kabupaten Gorontalo, melalui Asisten Administrasi Umum, Haris Tome yang didampingi oleh Kepala…

14 jam ago

Hendra Prioritaskan Penataan Pemerintah dan Kemasyarakatan Jika Terpilih Bupati

PROSESNEWS.ID — Ketua DPD II Partai Golkar Kabupaten Gorontalo, Hendra Hemeto, menegaskan komitmennya untuk memprioritaskan…

1 hari ago

Masyarakat Pulubala Antusias Menyambut Serah Terima Sumur Bor

PROSESNEWS.ID - Masyarakat Desa Pongongaila, Kecamatan Pulubala, Kabupaten Gorontalo, sangat antusias menyambut serah terima sumur…

1 hari ago

Tahun Baru Islam, Nelson Harap Jamaah Haji Ambil Peran dalam Sosial Kemasyarakatan

PROSESNEWS.ID - Bupati Gorontalo Nelson Pomalingo mengungkapkan, tahun baru Islam menjadi spirit baru dalam meningkatkan…

2 hari ago

Mahasiswa UNG, Silvana Lamanda Raih Emas di Asean University Games 2024

PROSESNEWS.ID – Mahasiswi Jurusan Pendidikan Kepelatihan Olahraga, Fakultas Olahraga dan Kesehatan Universitas Negeri Gorontalo, Silvana…

3 hari ago