PROSESNEWS.ID – Bupati Gorontalo Nelson Pomalingo menghadiri Penandatangan Memorandum of Understanding (MoU), Program air bersih berbasis MBR responsif gender, antara PDAM dengan Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Kabupaten Gorontalo. Senin (16/03/2020).
Presentase perkembangan PDAM Kabupaten Gorontalo dalam lima tahun terakhir ini, memiliki peningkatan yang cukup signifikan dan naik hingga lebih dari 100 persen. Presentasi ini naik dengan melihat sambungan intaslasi air untuk kebutuhan Masyarakat pada umunya.
Bupati Gorontalo Nelson Pomalingo dalam sambutannya menjelaskan, pemerintah berharap tahun ini adalah tahun pembenahan secara non fisik termasuk persoalan pelayan.
Sehingga diminta juga, PDAM bisa mengembangkan program yang bisa menguntungkan daerah. Dengan bgitu, sendirinya bisa meningkatkan Pendapatan Asili Daerah (PAD) yang masuk untuk daerah.
Selain itu juga Nelson, berharap PDAM jangan hanya fokus pada pelayanan saja, harus ada program yang bisa diupayakan maksimal. Sepertihalnya, di bagian hulu sungai banyak kerusakan hutan, yang mengakibatkan sulitnya sumber air, untuk stok di PDAM.
“Jadi PDAM agar membuat kerjasama dengan intansi lain, agar bisa membenahi bagian hulu yang notabene menjadi sumber air. Dengan begitu kebutuhan sumber air di Kabupaten Gorontalo bisa terpenuhi,” ujarnya.
Sementara itu, Kepala PDAM Kabupaten Gorontalo Rivon Hiola menjelaskan, upaya yang akan dilakukan PDAM untuk terus melakukan sosialisasi terhadap masyarakat yang berpenghasilan rendah (MBR) dengan bekerja sama dengan Dinas Pemberdayaan Perempuan Kabupaten Gorontalo. Untuk melakukan penghematan penggunaan air bersih.
“Selain itu juga pemerintah akan memberikan subsidi pemasangan air PDAM, untuk masyarakat yang kurang mampu. Ini juga merupakan program dari Bupati Nelson Pomalingo, untuk masyarakat kurang mampu,” ketusnya.
Disamping itu juga kata Rivon, air PDAM sudah pasti aman di konsumsi. Bahkan, air PDAM ini juga bisa mencegah virus corona, karena dalam air itu mengandung disinfektan atau obat pembunuh kuman (kaporit). (Adv/Ryan)