PROSESNEWS.ID – Dalam Rangka memperingati HUT Ke 1 Korem 133/Nani Wartabone Tahun 2019. Danrem 133/Nani Wartabone Kolonel Czi Arnold A.P. Ritiauw, menggelar perlombaaan Dayung Perahu Tradisinonal yang bertempat di objek wisata Danau Perintis tepatnya di Desa Huluduotango Kec. Suwawa Kab. Bonebolango Provinsi Gorontalo.
Perlombaan Dayung Perahu tradisional ini rencananya akan dilaksanakan pada besok pagi Kamis 12 September 2019.
Sebagai Penanggung Jawab Wilayah Dandim 1304/Gorontalo Letkol Inf Allan Surya Lesmana, S.Sos langsung memimpin Jajaranya untuk melaksanakan penyiapan serta melaksanakan Pembersihan diseputaran Lokasi Lomba.
Dalam kegiatan ini Dandim langsung memberikan titik – titik sasaran pembersihan lokasi Lomba.
Pemebersihan pinggiran danau serta tumbuhan kangkung dan eceng gondok yang menjalar ke dalam danau, pemasangan umbul umbul dan Pengukuran jarak tempuh yang akan dibuat perlombaan lomba dayung.
Dalam kegiatan Penyiapan Lokaksi Lomba ini juga sempat dihadiri oleh Danrem 133/Nani Wartabone Kolonel Czi Arnold A.P, Ritiauw serta Wakil Bupati Bone Bolango Bpk Kilat Wrtabone.
Kepada Wakil Bupati Bone Bolango Danrem menghimbau agar Pemerintah dan Masyarakat Bone Bolango berkenan ikut serta dalam mendukung dan memeriahkan HUT Korem 133/Nwb yang pertama kalinya di selenggarakan di danau perintis. Kegiatan Perlombaan ini sekaligus untuk mengangkat serta mempopulerkan Objek Wisata Danau Perintis yang ada di Kab. Bone Bolango. (Red-1304)