PROSESNEWS.ID — Dalam rangka memastikan keamanan selama perayaan Natal dan Tahun Baru di sejumlah wilayah Kabupaten Gorontalo, Polres Gorontalo bersiap melaksanakan Operasi Lilin dengan melibatkan berbagai unsur lintas sektoral.
Rencana pengamanan ini diungkapkan oleh Kapolres Gorontalo, Dadang Widjaya, melalui Kabag Ops AKP Akmal Novian Reza, dalam rapat koordinasi OPS Lilin Otanaha 2023 di Polres Gorontalo pada Rabu (20/12/2023).
Rencananya, sebanyak 245 personil akan dikerahkan untuk menjalankan tugas pengamanan selama periode perayaan Nataru dengan beberapa titik fokus pengamanan yang mencakup Pospam simpang empat Telaga, simpang tiga Tugu Tani, simpang tiga Parungi Boliyohuto, Pos Pelayanan di Menara, dan pos terpadu KP3 Bandara.
AKP Akmal menyampaikan, kolaborasi lintas sektoral akan menjadi kunci keberhasilan operasi pengamanan tersebut.
“Kami akan melibatkan sejumlah unsur lembaga, termasuk TNI, Satpol PP, Dinas Kesehatan, dan Dinas Perhubungan dalam upaya menjaga keamanan selama perayaan Natal dan Tahun Baru,” beber AKP Akmal.
Pengamanan dijadwalkan dimulai sejak tanggal 22 Desember hingga malam pergantian tahun baru, yakni pada bulan Januari 2024.
“Kami berkomitmen untuk memberikan pengalaman yang aman bagi masyarakat selama perayaan Nataru. Semua pihak terlibat akan bekerja sama secara sinergis untuk menjaga ketertiban dan keamanan di wilayah Kabupaten Gorontalo,” tambah AKP Akmal Novian Reza.
Dengan melibatkan berbagai pihak terkait, diharapkan Operasi Lilin ini dapat berjalan dengan lancar, memberikan rasa aman, serta kenyamanan bagi seluruh masyarakat yang merayakan Natal dan Tahun Baru di Kabupaten Gorontalo.
Reporter: Pian N Peda