PROSESNEWS.ID – Pemerintah Kabupaten Gorontalo menggelar Rapat Kerja Daerah (Rakerda) Lembaga Pengembangan Tilawatil Quran (LPTQ) sekaligus pemilihan ketua dan pengurus tingkat kabupaten.
Rakerda tersebut dipimpin langsung oleh Wakil Bupati Gorontalo, Tony Yunus, dan dihadiri oleh para camat, kepala Kantor Urusan Agama (KUA), serta pimpinan LPTQ tingkat kecamatan. Kegiatan berlangsung di Aula Dulohupa pada Kamis (15/05/2025).
Dalam sambutannya, Tony menegaskan, LPTQ memiliki peran strategis dalam pembangunan daerah, khususnya dalam membentuk generasi yang tangguh dan berakhlak Qurani.
“Dengan memperkuat pembinaan qori dan qoriah, hafiz dan hafizah, serta kader-kader tilawah lainnya, kita dapat menciptakan generasi penerus yang tidak hanya cerdas secara intelektual tetapi juga memiliki spiritualitas yang kuat,” jelasnya.
Lebih lanjut, Tony menjelaskan, LPTQ memiliki potensi besar untuk meningkatkan kualitas dan kuantitas pelatihan. Di era modern seperti saat ini, teknologi dapat dimanfaatkan sebagai sarana dalam mendukung pembelajaran Al-Qur’an.
“Nilai-nilai yang terkandung dalam Al-Qur’an dapat menjadi panduan kita dalam menyusun kebijakan pembangunan, termasuk dalam mengatasi berbagai tantangan sosial seperti kemiskinan, ketimpangan pendidikan, dan degradasi moral,” pungkasnya.
Reporter: Pian Enpeda