PROSESNEWS.ID – DPRD Kota Gorontalo akan mengalokasikan anggaran untuk mengatasi berbagai persoalan di Kota Gorontalo, salah satunya masalah banjir.
Hal tersebut disampaikan langsung oleh Ketua DPRD Kota Gorontalo, Irwan Hunawa, seusai rapat bersama Tim Anggaran Pendapatan Daerah (TAPD) Kota Gorontalo pada Selasa (11/03/2025).
Saat ini, banjir masih menjadi masalah besar yang perlu mendapat perhatian serius dari pemerintah kota dan instansi terkait guna meningkatkan kenyamanan masyarakat.
Bersamaan dengan itu, Irwan memastikan, anggaran untuk penanganan banjir disusun berdasarkan usulan dari Pemerintah Kota Gorontalo.
“100 hari ke depan yang menjadi hal prioritas oleh pemerintah itu akan kita anggarkan, seperti penanganan banjir yang terjadi di Dumbo Raya, itu kan harus ada penanganan cepat,” jelasnya.
Selain banjir, politisi Golkar itu juga menegaskan, anggaran akan dialokasikan untuk penanganan sampah, yang hingga kini masih menjadi keluhan masyarakat.
Dalam hal ini, Irwan menyebutkan, Pemerintah Kota Gorontalo belum lama ini telah meresmikan sembilan unit mobil dump truk pengangkut sampah, yang diharapkan dapat menjadi solusi.
“Kemarin kita launching ada 9 mobil, harapannya sampah di Kota Gorontalo ini diatasi dengan maksimal,” pungkasnya.
Reporter: Pian N Peda