PROSESNEWS.ID – Menjelang musim mudik dan meningkatnya aktivitas ibadah selama Bulan Ramadhan, Polresta Gorontalo Kota mengingatkan masyarakat untuk lebih waspada dalam menjaga keamanan rumah dan kendaraan mereka.
Imbauan ini disampaikan oleh Kapolresta Gorontalo Kota, Kombes Pol Ade Permana dalam kegiatan berbagi takjil dan buka puasa bersama yang digelar pada Kamis, (13/3/2025).
Dalam kesempatan tersebut, Kapolresta menekankan pentingnya memastikan keamanan rumah sebelum berangkat melaksanakan ibadah tarawih atau saat melakukan perjalanan mudik.
“Ketika meninggalkan rumah sebelum melaksanakan tarawih, pastikan kompor di rumah dalam keadaan mati dan pintu dikunci dengan aman. Dan bagi masyarakat yang ingin mudik, silakan untuk menitipkan kendaraan bermotor di kantor polisi baik di Polsek maupun Polres terdekat, InsyaAllah akan diakomodir,” ujar Kombespol Ade Permana.
Layanan penitipan kendaraan ini bertujuan untuk memberikan rasa aman kepada masyarakat yang ingin mudik tanpa khawatir kehilangan kendaraan mereka akibat tindak kejahatan.
Polri siap mengakomodasi masyarakat yang ingin memanfaatkan fasilitas ini sebagai bagian dari upaya menjaga keamanan selama libur Lebaran.
Reporter: Fahri