PROSESNEWS.ID, Buton Tengah – Belum lama ini dalam sebuah acara persiapan deklarasi atau pengukuhan relawan di Kecamatan Gu, salah satu bakal calon Bupati Buton Tengah (Buteng) La Andi, mengungkapkan bahwa kelompok mereka kerap menjadi objek yang selalu diejek.
Salah satunya tentang isu ijazah sirup ABC. Namun hadirnya isu tersebut membuat seluruh tim dan relawan mereka semakin solid dan tak tergoyahkan untuk memenangkan pasangan yang dikenal dengan jargon ‘Adil’.
“Mereka menganggap kebodohan Ijazah palsu sirup ABC yang mereka lontarkan di masyarakat membuat saya semakin kuat dan solid bergerak,” ucap salah satu calon Bupati, beberapa waktu lalu seperti dikutip di salah satu media lokal.
Menanggapi hal itu, Direktur LSM-Garuda, Rahim Buton menyebut, pernyataan itu merupakan omong kosong dan bentuk provokasi.
“Pernyataan LA ini saya menduga sebagai bentuk provokasi dan dan omong kosong yang dibuatnya sendiri, buat isu sendiri dan jawab sendiri, seolah-olah dia adalah korban dari perbuatan orang lain, padahal hasil dari perbuatannya sendiri,” kata Rahim saat menemui awak media, Selasa (27/08/2024).
Menurut Rahim, sebagai calon pemimpin, La Andi, harusnya lebih kepada memberikan edukasi serta menjelaskan program kepada masyarakat.
“Sebaiknya beri masyarakat tawaran program yang jelas. Gambarkan ini keadaan Buteng ke depan seperti apa, jangan hanya bisa bermain isu yang sifatnya omong kosong dan tidak memberikan pendidikan politik terhadap masyarakat,” ucapnya.
Di akhir, Rahim mengingatkan kepada masyarakat Buton Tengah untuk lebih cermat dan pandai dalam memilih figur pemimpinnya, terlebih hanya melakukan provokasi atau adu domba.
“Saya hanya mau menyampaikan kepada seluruh masyarakat Buton Tengah, untuk mencari figur yang mau bicara bagaimana ini Buton Tengah ke depan, jangan mau dibodohi dengan iming-iming hujan sehari, namun musim kemarau selama bertahun-tahun. Karena bicara pemimpin, kita tidak hanya hari ini saja namun kita bicara tentang masa depan anak-anak kita dimasa yang akan datang,” tandasnya.
Reporter: Arwin