
PROSESNEWS.ID – Aksi cepat penanganan bencana, kembali diperlihatkan Tim Sar Ilato Brimob Gorontalo, saat mengevakuasi warga Desa Tolito, Kecamatan Boliyohuto, Kabupaten Gorontalo, yang terdampak banjir, belum lama ini.
Selang beberapa waktu, saat begitu menerima informasi adanya musibah banjir yang menimpa masyarakat Boliyohuto. Tim Sar Ilato Brimob, dengan sigap bergegas menerjunkan pasukan menuju lokasi banjir.

Kaurbinlatops Brimob Gorontalo Iptu Ruslan A Djafar, menyebutkan, banjir yang menimpa warga Boliyohuto tersebut, disebabkan curah hujan yang terus menerus, mengguyur Wilayah Provinsi Gorontalo, sejak beberapa hari belakangan.
Melihat kondisi Air yang sudah naik mencapai 2,5 meter, saat itu juga pihaknya langsung menerjunkan perahu karet, untuk mengevakuasi dan menyelamatkan warga yang terjebak banjir.

“Alhamdulillah, dengan kerja sama dan semangat yang kuat. Akhirnya, Tim Sar Ilato Brimob Gorontalo, berhasil mengevakuasi warga yang terjebak banjir,” terangnya
Dijelaskannya, upaya yang dilakukan saat ini, adalah memonitoring dan bersiaga Sar. Hal itu dilakukan, guna memastikan kondisi dan keselamatan warga dari adanya musibah yang tidak diinginkan. (Majid Rahman)