PROSESNEWS.ID – Kepolisian Resort Gorontalo Kota, menetapkan satu orang tersangka kasus dugaan penggelapan uang pengadaan Kaus seminar Creator Nation UNG yang digelar tahun 2019 kemarin. Pelaku adalah JK alias Jefri (27) warga Desa Gogagoman, Kecamatan Kotamobagu Barat, Kota Kotamobagu, Provinsi Sulawesi Utara.
Kasus dugaan penggelapan ini bermula saat pelaksanaan seminar dengan pembicara utama Sandiaga Uno yang dipusatkan di Universitas Negeri Gorontalo, membentuk panitia Ivent.
Panitia Ivent tersebut kemudian berencana membuat design kaus, dengan sistem pembayaran usai pelaksanaan kegiatan, terhadap korban dengan identitas Eka Sucipto Panigoro, warga Desa Bakti, Kecamatan Pulubala, Kabupaten Gorontalo.
Kasat Reskrim Polres Gorontalo Kota, Iptu Muhammad Nauval Seno menjelaskan, karena hingga batas waktu yang telah ditetapkan tidak kunjung adanya pembayaran, Korban kemudian melaporkan perkara tersebut ke pihak Kepolisian.
“Sebelum menetapkan pelaku sebagai tersangka, kami sudah berupaya melakukan mediasi dengan sejumlah pihak. Baik itu Kampus, Korban dan Pelaku. Namun tidak menemukan titik terang. Sehingganya perkara ini kami lanjutkan dan telah menetapkan 1 orang tersangka,” kata Muhammad Nauval Seno.
Dikatakannya, penyidik masih akan terus mendalami perkara tersebut, guna menentukan apakah ada pelaku lain dalam kasus ini.
“Belum, baru 1 tersangka saja. Penyidik masih terus mendalami perkara, guna menentukan apakah ada pelaku lain dalam kasus ini,” tambahnya.
Sementara itu, guna memberikan kepastian hukum, pelaku dijerat dengan pasal 372 KUHP, dengan ancaman hukuman 4 tahun penjara. (Jun)