PROSESNEWS.ID – Wakil Gubernur Gorontalo H. Idris Rahim mengukuhkan pengurus Yayasan Pohuli Ilmu (YPI) Ilomata di Desa Ulapato A, Kecamatan Telaga Biru, Kabupaten Gorontalo, Sabtu (24/7/2021). Pengukuhan dirangkaikan dengan peresmian lembaga pendidikan YPI Ilomata yang dilaksanakan dengan menerapkan protokol kesehatan.
YPI Ilomata merupakan organisasi yang bergerak di bidang pendidikan, sosial dan keagamaan. Yayasan ini terbentuk berdasarkan Surat Keputusan Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Nomor AHU-0014943.AH.01.04.Tahun 2021.
“Salah satu pekerjaan rumah yayasan ini adalah meningkatkan keimanan dan ketakwaan umat Islam di Gorontalo, karena secara kuantitas penduduk Gorontalo kurang lebih 97 persen beragama Islam. YPI Ilomata harus bisa mendorong umat Islam untuk menegakkan amar ma’ruf nahi munkar,” kata Wagub Idris Rahim dalam sambutannya.
Wagub berharap, YPI Ilomata mampu melahirkan kader-kader Islami yang akan menjadi pelopor di tengah masyarakat untuk menegakkan ajaran Islam dalam rangka menghadapi era disrupsi yakni perubahan tatanan masyarakat dunia sebagai dampak dari kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi. Oleh karena itu kepada jajaran pengurus YPI Ilomata, Idris berpesan untuk terus mengembangkan ilmu Ilomata, mengamalkannya dalam kehidupan sehari-hari, serta mampu mengubah akhlak menjadi lebih baik.
“Saya juga berharap yayasan ini bisa menjadi mitra bagi pemerintah daerah dalam menyukseskan program pembangunan untuk kemajuan daerah dan peningkatan kesejahteraan masyarakat,” tandas Idris.