
PROSESNEWS.ID – Wakil Bupati Bone Bolango (Bonebol) Merlan Uloli, sangat menekankan Kedisipilinan terhadap Apartur Sipil Negara (ASN) di Bonebol.
Ini disampaikan Merlan, saat memimpin apel pagi bersama seluruh ASN di lingkungan Kantor Bupati yang bertempat dihalaman Kantor Bupati Bonebol
“Untuk melaksanakan tugas yang di emban, janji serta sumpah saat menjadi ASN harus dilaksnakan dengan kedisipilinan, dan penuh dengan tanggung jawab,” ucap Merlan Uloli.
Merlan menuturkan, ini adalah pilihan dari bapak ibu semua untuk menjadi seorang ASN, jadi harus ditanyakan komitmennya didalam menjalankan seluruh tugas dan disiplin waktu dalam bekerja.
“Sebagai ASN kita telah diatur, bahkan tidak ada yg istimewa sekalipun dalam apel pagi ini. Sehingganya kita tidak boleh sesuka hati dalam menjalani peraturan yang sudah di tentukan apalagi melanggarnya,” tegas Merlan Uloli.
Lanjut kata merlan, harapan kami, untuk seluruh ASN agar dapat menjalankan tugasnya dengan baik dan disiplin waktu. Agar, roda Pemerintahan Bone Bolango dapat berjalan dengan sebaik-baiknya.
“Hal ini dimaksudkan agar visi dan misi Bone Bolango dua kali lebih Cemerlang dapat terwujud yang disebabkan ASN nya sangat telitih dalam bekerja dan disiplin terhadap waktu,” pungkasnya.
Reporter : Abd Kadir Djauhari